Istri Mengadu, Sandi Langsung Mendatangi Mbak Fitrianti, Crass, Banjir Darah

Senin, 27 September 2021 – 01:05 WIB
Korban Fitrianti ketika diinterogasi polisi, Minggu (26/09). Foto: mizon/palpos.id

jpnn.com, PALEMBANG - Seorang pria bernama Sandi alias Alabuk, 20, harus berurusan dengan polisi gegara membacok Fitrianti, 21, tetangganya sendiri.

Sandi nekat membacok Fitrianti setelah sang istri mengadu terlibat keributan dengan korban.

BACA JUGA: Oknum PNS Staf Dewan Ngamar Bareng Istri Orang, Bu Sekwan Beri Respons Begini

Akibat pembacokan tersebut, korban mengalami luka robek di tangan kanan dan harus mendapat 13 jahitan.

Tak terima putrinya dibacok, ibu korban Sri Handayani, 55, warga Jalan Kadir TKR, Lorong Jambu, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus, melapor ke SPKT Polrestabes Palembang.

BACA JUGA: Siswi SMA yang Tewas dalam Posisi Duduk Itu Korban Pembunuhan, Pelaku Ternyata

Menurut laporan Sri Handayani, penganiayaan terhadap putrinya terjadi, Sabtu (25/9), sekitar pukul 11.15 WIB. Saat itu korban berkunjung ke rumah bibinya, Nuryati, 40, yang tak jauh dari rumahnya, dan bertemu dengan istri pelaku.

“Kebetulan pelaku juga tinggal di Lorong Jambu. Waktu anak saya main ke rumah bibinya bertemu dengan istri Sandi, dan mereka terlibat cekcok mulut. Lalu dia mengadu kepada Sandi, katanya sakit hati dengan perkataan anak saya,” ungkap Sri.

BACA JUGA: Sepulang Mengaji, 4 Bocah Terkejut Melihat Hal Aneh di Kokok Kermit, Oh Ternyata

Tak lama kemudian, pelaku mendatangi rumah Nuryati sambil membawa golok dan langsung membacok korban.

“Saya tidak terima, seharusnya dia menengahi permasalahan istrinya dengan anak saya, bukan malah memakai kekerasan. Dia itu laki-laki, dan anak saya ribut dengan istrinya,” ucapnya.

Kasubbag Humas Polrestabes Palembang, Kompol Abu Dani, membenarkan adanya laporan tentang perkara penganiayaan tersebut.

BACA JUGA: Petugas Rutan Bareskrim saat M Kece Dianiaya Diperiksa Propam, Ini Hasilnya

“Laporannya sudah diterima. Kasus itu masih dalam penyelidikan,” kata Abu. (*/palpos.id)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler