SURABAYA - Kedua bola mata M.S Hidayat tampak berkaca-kaca saat keluar dari mobil yang mengantarnya ke Masjid Al Falah Surabaya kemarin (19/11)Menteri Perindustrian Kabinet Indonesia Bersatu II itu mendapat kabar jika istrinya, Nuraini Mahdiati Hidayat tutup usia di Kota Pahlawan.
Ani -panggilan akrab Nuraini- ditemukan oleh ajudannya di kamar mandi kamar hotel JW Marriott kemarin pagi
BACA JUGA: Tetap Berpotensi Banjir
"Beliau ditemukan sekitar pukul 05.30," ujar Nayaka Hidayat, putra ke-5 AniSaat itu, Ani masih bernapas
BACA JUGA: Otda Picu Penyimpangan Kekuasaan di Daerah
Hanya saja, mulutnya mengeluarkan busaBACA JUGA: Pers Jangan Tunduk pada Pemilik Modal!
Namun, perempuan yang pada 7 Desember mendatang berusia 65 tahun itu tidak tertolong"Dokter menyatakan Ibu meninggal dalam perjalanan ke RS," lanjut pria 29 tahun ituSekitar pukul 08.45, jenazah Ani dibawa ke Masjid Al Falah Surabaya untuk disucikan, dikafani, dan disalatkan.Nayaka menuturkan, Ani menginap di hotel tersebut sejak kamis (17/11) malam lalu dan menempati kamar 2103 bersama seorang kerabatnyaDia menghadiri acara pernikahan putra rekan karib Hidayat, Atang DjoewarsaPutra Atang, Arlan Djoewarsa, menikah dengan penyanyi Astrid Sartiasari
Ani datang terlebih dahulu dari Bali, tempat dilangsungkannya KTT ASEANKemudian, Jumat Pagi Hidayat menyusul untuk menjadi saksi akad nikah Arlan dan Astrid"Setelah Akad Nikah, Papa kembali ke KTT," lanjut Arlan
Hidayat yang mendapat kabar istrinya meninggal langsung bertolak meninggalkan forum KTT ASEAN"Saya mendapat kabar sekitar pukul 6.30, saya sangat terpukul" terang Hidayat saat ditemui wartawan di masjid Al Falah kemarinSebab, sehari sebelumnya sang istri dalam keadaan sehat dan berencana mengunjungi rumah kakeknya di Jalan peneleh, HOS Tjokroaminoto.
Hidayat menuturkan, istrinya termasuk tipikal perempuan yang sangat setia"Saya menikahi dia waktu umur 24, waktu itu saya masih mahasiswa dan aktif di berbagai organisasi," tuturnyaSelepas lulus, Hidayat juga tidak pernah lepas dari kesibukan berorganisasi hingga akhirnya menjadi menteriSelama itu pula, Ani sebagai istri selalu setia dan mendukung segala aktivitasnya.
Tidak heran, saat datang ke Masjid Al Falah, mata Hidayat tampak berkaca-kacaDia seperti berupaya meredam kesedihan saat diberi ucapan belasungkawa oleh Wagub Saifullah YusufTidak banyak kata terucap dari bibir mantan Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) itu.
Menurut menteri yang hampir berusia 67 tahun itu, istrinya tidak memiliki riwayat penyakit kronis"Hanya kolesterol sajaMungkin pada saat itu pas lagi ada serangan (jantung) mendadak," terangnyaSelain kolesterol, Ani juga terkena reumatik.
Duka mendalam juga dirasakan kolega-kolega Ani yang kemarin ikut hadir"Malam sebelumnya dia (Ani) masih bercanda sama yang lain," ujar bos Medco Grup Arifin PanigoroHal yang sama juga diungkapkan aktris Senior WidyawatiIstri Alm Sophan Sofyan itu mengatakan, Ani merupakan sosok yang pendiam"Saya kenal beliau sejak tahun 1960-anWaktu beliau masih aktif bernyanyi," ujarnya.
Sementara, Nayaka sendiri mengaku tidak merasakan firasat menjelang ibundanya tutup usia"Hanya saja, waktu itu beliau minta seluruh anaknya untuk ikut menghadiri resepsi di siniMintanya setengah memaksa," terangnya"Mungkin itu pertanda," lanjut putra ke lima dari enam bersaudara itu.
Di sisi lain, tim identifikasi Polrestabes Surabaya melakukan olah TKP di kamar tempat Ani menginap sebelunyaHanya saja, polisi belum bersedia mengungkap kesimpulan dari olah TKP tersebut(byu)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pers Kuat, Priyo Bangga
Redaktur : Tim Redaksi