Istri Selingkuh dengan Pria Lain, FD Berang, Lalu Lakukan Ini

Kamis, 07 April 2022 – 22:35 WIB
FD saat melapor di SPKT Polres OKI atas perbuatan istrinya, Kamis (7/4). Foto: Niskiah/sumeks.co

jpnn.com, OGAN KOMERING ILIR - Seorang suami di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, berinisial FD, 35, melaporkan AP, 31, istrinya ke polisi, Kamis (7/4).

Karyawan PT Sinar Mas Distrik Lebong, itu mendatangi SPKT Polres OKI untuk melaporkan sang istri karena diduga telah berselingkuh dengan teman sekantor.

BACA JUGA: Salon Kecantikan Digerebek, Pasangan Bugil Tepergok Tengah Begituan, Oh Ternyata

Kepala SPKT Polres OKI Ipda Nizar SH mengatakan FD ini melapor atas perbuatan istrinya yang telah berselingkuh atau perbuatan tindak pidana zina dengan AL, 32, yang juga karyawan PT Sinar Mas Distrik Kuala Lumpur.

Istri FD ini dengan AL sebelumnya telah tertangkap tangan oleh sekuriti dan warga mess keluarga di Distrik Kuala Lumpur Desa Simpang Tiga Sakti, Kecamatan Tulung Selapan OKI.

BACA JUGA: S Ambruk Ditembak Polisi, Propam Polda Kalsel Langsung Bergerak

“Peristiwa tertangkap basah keduanya ini pada Selasa (5/4) sekira pukul 00.30 WIB jadi masuk Rabu ya. Di saat FD sedang bekerja di Distrik Lebong,” ungkap Nizar, Kamis (7/4).

Dia mengatakan perbuatan itu dilakukan AL dengan cara mendatangi AP dan masuk dari pintu belakang pintu mess keluarga AP.

BACA JUGA: Anda Kenal Pria Ini, Dia Sudah Ditangkap Tim Pimpinan Ipda Niko

Di mana pada saat itu FD sedang tidak ada di rumah yaitu bekerja di Distrik Lebong. Hingga akhirnya perbuatan mereka diketahui security dan warga mess.

Barulah keesokannya FD diberitahukan atas peristiwa yang terjadi. Sehingga membuat FD melaporkan peristiwa tersebut ke SPKT Polres OKI hari ini.

“Hari ini FD melapor ke SPKT dan diterima dengan Laporan Polisi Nomor: LP/B/156/IV/2022/SPKT/Polres Ogan Komering Ilir/Polda Sumsel,” terangnya.

FD saat diwawancarai mengungkapkan, dengan perbuatan istrinya dengan AL dan digerebek oleh sekuriti mess keluarga, sudah tidak bisa dimaafkan.

BACA JUGA: Anda Kenal Pria Ini, Dia Sudah Ditangkap Tim Pimpinan Ipda Niko

“Perbuatan kedua baru inilah ketahuan, rupanya sudah sering sehingga digerebek karena warga mess curiga. Karena ia tidak ada di rumah sedang bekerja beda distrik. Sebenarnya keluarga kami tidak ada masalah,” bebernya. (nis/sumeks)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler