Iwan Fals: Mesti Orang Gila yang Berani Bakar Kejagung

Senin, 21 September 2020 – 07:49 WIB
Iwan Fals. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Musikus legendaris  Iwan Fals turut mengomentari kebakaran yang melanda Gedung Utama Kejaksaan Agung (Kejagung).

Dia menyinggung tentang kabar bahwa gedung tersebut dibakar bukan terbakar.

BACA JUGA: Timnas U-19 Menang, Iwan Fals: Bangun Tidur Jadi Segar Rasanya

"Gila menurut kabar di hape, kejagung dibakar bukan terbakar," tulis Iwan Fals lewat akun Twitter miliknya, Senin (21/9).

Menurut pelantun Bento itu, hanya orang nekat yang berani membakar gedung Kejagung.

BACA JUGA: KPU Bolehkan Konser Musik dalam Kampanye Pilkada, Iwan Fals Berkomentar Begini

Tidak hanya itu, Iwan Fals juga menilai oknum yang menyuruh membakar gedung Kejagung justru lebih gila lagi.

"Hmmm mesti orang gila yang berani bakar Kejagung dan seandainya ada yang nyuruh mesti lebih gila lagi, giiilaaa...," sambung Iwan Fals.

BACA JUGA: Prediksi soal Tragedi 22 November Diprotes, Mbah Mijan Bilang Begini

Diketahui, gedung Kejagung terbakar pada 22 Agustus 2020 lalu.

Kepala Bareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo telah menyampaikan hasil kerja jajarannya dalam mengungkap kasus kebakaran tersebut.

Menurut Sigit, ada tindak pidana dalam insiden kebakaran di gedung Korps Adhyaksa yang terletak di kawasan Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan itu.

Penelitian Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) memastikan pemicu kebakaran gedung Kejagung bukanlah korsleting, melainkan nyala api terbuka.

"Sementara penyidik berkesimpulan dapat dugaan peristiwa pidana," kata Sigit dalam jumpa pers usai gelar perkara kasus kebakaran gedung Kejagung di Mabes Polri, baru-baru ini. (ded/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler