jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Astra Financial kembali menjadi sponsor platinum pada ajang Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang, pada 18-28 Juli 2024.
Keikutsertaan dalam pameran otomotif tahunan itu sebagai bentuk komitmen Astra Financial dalam mendukung pertumbuhan industri otomotif.
BACA JUGA: Astra Financial Mampu Kuasai Pangsa Pasar 26 Persen Pada Kuartal I 2024
Director-in-Charge Astra Financial 2 Rudy Chen mengatakan pihaknya optimistis pasar otomotif bakal naik secara siginfikan, mengingat Indonesia bakal dibanjiri dengan merek baru.
"Kami yakin industri otomotif tanah air bakal meningkat," kata Rudy Chen saat press conference di Jakarta Selatan, Kamis (7/8).
BACA JUGA: Maucash Meriahkan Acara TUMBUH by Astra Financial
Pada GIIAS 2024, Astra Financial akan menghadirkan 10 unit bisnis dengan beragam promo menarik yang ditawarkan selama pameran berlangusung.
Adapun 10 unit bisnisnya di antaranya Astra Credit Companies (ACC), Toyota Astra Financial Services (TAF), FIFGroup, Asuransi Astra-Garda Oto, Mau cash, Astra Life, AstraPay, Moxa, SEVA, dan Bank Saqu.
BACA JUGA: Astra Financial Tersenyum Selama GIIAS 2023
Menurut Rudy Chen, dalam pameran yang berlangsung selama 10 hari itu akan menargetkan nilai transaksi yang sama dengan GIIAS 2023, yaitu Rp 2,8 triliun.
"Harapannya tahun ini kami bisa dengan hasil lebih baik dari tahun lalu yang sebesar Rp 2,8 triliun," tuturnya.
Namun, kata Rudy, pihaknya juga harus mematok angka yang realistis.
Mengingat saat ini industri otomotif per kuartal I-2024 sedang lesu, dan masih berada pada era suku bunga tinggi, yakni 6,25 persen
"Ada beberapa hal challenging seperti penurunan penjualan kendaraan bermotor, suku bunga dan lain-lain, tapi kami cukup optimitis akan hal ini," kata dia.
Astra Financial menawarkan sejumlah program promo menarik dengan mengambil momentum ulang tahun Astra International yang menginjak usia 67 tahun.
Aneka program promo yang ditawarkan serba mengandung unsur angka 6 dan 7.
Pada GIIAS 2024 ini, Astra Financial memiliki satu main booth, tiga satellite booth dan booth Bank Saqu dengan total luasan 1.009 meter persegi.
Booth itu lebih luas daripada tahun 2023 yang luasnya 812 meter persegi.
Main booth Astra Financial terletak di Hall 7 dengan luas 620 meter persegi.
Adapun tiga satelite booth terletak di Hall 2 (Lounge) dengan luas 156 meter persegi; kemudian di Pre Function Hall Nusantara dengan luas 85 meter persegi; dan di Pre Function Hall 10 dengan luas 63 meter persegi. (ddy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Astra Financial dan Maucash Perluas Kesadaran Produk Finansial
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian