jpnn.com, MALANG - Ricky Kayame seperti menemukan kemampuan terbaiknya saat bersama Arema FC. Namanya makin melambung saat dia menjadi salah satu top skor di Piala Presiden 2019.
Pemain asal Papua itu mencetak 5 gol, sama seperti torehan bomber asing Bruno Matos (Persija Jakarta) dan Manuchekhr Dzhalilov (Persebaya Surabaya).
BACA JUGA: Formasi Persebaya, Lebih Sangar 4-3-3 atau 3-4-3?
Meski dalam performa yang terbaik, namun pemain berusia 25 tahun ini masih belum puas. ”Saya masih belum puas, perjalanan saya di sini masih jauh, masih panjang,” kata Kayame.
Penampilannya sejak bergabung dengan Arema awal tahun ini memang sudah mencuri perhatian. Dia selalu menebar ancaman saat berada di depan gawang lawan.
BACA JUGA: Pemain Asing Berpeluang Langsung Dapat Kontrak di Persela
Permainan ini yang tidak didapatkan di klub lamanya, Persebaya Surabaya. Kayame lebih banyak mengisi bangku cadangan. ”Sebenarnya sama saja di sini maupun di sana (Persebaya),” kata dia.
Hanya saja, Kayame melanjutkan, bersama Arema bisa lebih bebas. Dia selalu menunjukkan kerja keras dan menikmati setiap pertandingan.
BACA JUGA: Jadi Tim Musafir, Persipura Segera Datangkan Gelandang Afrika
”Saya harus bermain enjoy, tidak ada beban, yang penting main yang terbaik,” kata pemain yang pernah membela Persipura Jayapura itu.
Namun, tentu saja saat ini bukan waktunya berpuas diri. Sebab, pertandingan yang sesungguhnya sudah ada di depan mata. Performanya bakal diuji pada Liga 1 2019 yang akan bergulir 15 Mei mendatang.
”Saya harus bekerja keras lagi, dan saya masih banyak kekurangan. Target saya bisa memberikan yang terbaik untuk Arema di Liga 1 nanti,” ungkap Kayame. Karena itu, dia tidak ingin lengah meski di Piala Presiden menjadi top skor. Saat ini, lawan-lawan berat sudah menunggu. ”Semua tim yang ada di Liga 1 itu lawan berat semuanya,” kata dia.
Karena semua punya motivasi yang sama, yakni juara. Tetapi, menurut Kayame ada beberapa lawan terberat yang akan menyulitkan Arema.
”Seperti Persija, Persib Bandung, Persebaya, dan Persipura saya pikir mereka yang akan menyulitkan kami,” ungkap dia. Meski demikian, itu tidak membuatnya keder. ”Karena target kami bisa menjadi juara nanti,” pungkas Kayame. (c1/abm)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Srdjan Lopicic Dipecat Persib, Keluarganya Diteror Suporter
Redaktur & Reporter : Budi