jpnn.com - Berikut jadwal Australian Open 2023 hari ini, Rabu (2/8/2023). Ada 11 wakil Indonesia yang tampil.
Satu delegasi Merah Putih dipastikan melaju ke 16 besar setelah terjadi duel sesama wakil Indonesia.
BACA JUGA: Hasil Australian Open 2023: 5 Wakil Indonesia Menang, Ahsan/Hendra Tanpa Keluar Keringat
Duel tersebut mempertemukan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuele Widjaja.
Selain nama di atas, masih ada sejumlah wakil Indonesia lainnya yang tampil hari ini di babak pertama Australian Open 2023.
BACA JUGA: Hasil Lengkap Australian Open 2023: 2 Ganda Putra Indonesia Menang Mudah
Dari sektor tunggal putra, terdapat Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Shesar Hiren Rhustavito.
Kemudian, Komang Ayu Cahya Dewi, Putri Kusuma Wardani, Ester Nurumi Wardoyo menjadi wakil Indonesia di sektor tunggal putri.
BACA JUGA: Australian Open 2023: Resep Jitu Fajar/Rian Gebuk Wakil Tuan Rumah
Sementara itu, dari nomor ganda campuran, masih terdapat Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Rangkaian turnamen Australian Open 2023 akan dimulai pukul 09.00 waktu setempat atau 06.00 WIB.
Jadwal Australian Open 2023 Hari Ini, Rabu (2/8/2023)
Lapangan 1
- MS : Kento Momota (Jepang) vs Jonatan Christie (7)
- XD : Chang Ko Chi/Lee Chih Chen (Taiwan) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- WS : Putri Kusuma Wardani vs Sim Yu-jin (Korea Selatan)
- MS : Anthony Sinisuka Ginting (1) vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)
Lapangan 2
- XD : Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia)
- MS : Shesar Hiren Rhustavito vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand)
- WS : Komang Ayu Cahya Dewi vs Tasnim Mir (India)
Lapangan 3
- WS : Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Supanida Katethong (6/Thailand)
Lapangan 4
- XD : Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
- XD : Tang Chun Man/Tse Ying Suet vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (7)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib