Jadwal BATC 2022 Hari Ini: Indonesia Main Pagi dan Sore

Selasa, 15 Februari 2022 – 05:52 WIB
Tim bulu tangkis Indonesia yang sedang berjuang di Piala Sudirman 2021. Foto: (PBSI)

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Hari ini, Selasa (15/2), tim putra dan putri Indonesia akan memulai perjuangannya di Badminton Asia Team Championships (BATC) atau Kejuaraan Beregu Asia 2022.

Tim putra selaku juara bertahan tergabung di Grup A bersama Hong Kong, Korea Selatan, dan India.

BACA JUGA: Terkuak, Sebegini Pendapatan Anthony Sinisuka Ginting dari Bulu Tangkis

Adapun tim putri masuk di Grup Z bersama Korea Selatan, Hong Kong, dan Kazakhstan.

Srikandi Merah Putih akan bermain terlebih dahulu. Gregoria Mariska Tunjung dan kawan-kawan bakal menantang Hong Kong pukul 09.00 WIB.

BACA JUGA: BATC 2022: Tekad Lee Zii Jia Hancurkan Bocah Ajaib Singapura

Pada BATC edisi sebelumnya, tim putri Indonesia kandas di perempat final seusai keok 0-3 dari Jepang, yang selanjutnya keluar sebagai kampiun pada akhir turnamen.

Bermaterikan banyak pemain muda, Srikandi Merah Putih siap memberikan kejutan di turnamen BATC 2022.

BACA JUGA: BATC 2022: Intip Kegiatan Unik Pebulu Tangkis Indonesia saat Karantina di Malaysia

"Kami siap meladeni Hong Kong, mohon doa dan dukungannya agar kami mendapat hasil maksimal," ungkap Gregoria dalam rilis PBSI.

Tim putra di sisi lain, baru akan bermain pukul 15.00 WIB melawan Hong Kong.

Kendati skuad Garuda tidak diperkuat sejumlah nama mentereng, seperti Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Anthony Sinisuka Ginting, hingga Jonatan Christie, manajer tim Indonesia menyebut anak didiknya siap memberikan yang terbaik.

"Walau hanya diperkuat pemain muda, rasanya kami masih tetap diperhitungkan oleh lawan," ungkap Harry Hartono dalam laman PBSI.

Berikut Ini Jadwal Lengkap BATC 2022 Hari Pertama

Sesi Pagi pukul 09.00 WIB

(Grup Z - Putri) Indonesia vs Hong Kong [Court 1]

(Grup Z - Putri) Korea Selatan vs Kazakhstan [Court 2]

Sesi Sore pukul 15.00 WIB

(Grup A - Putra) Indonesia vs Hong Kong [Court 1]

(Grup A - Putra) India vs Korea Selatan [Court 2]

(Grup Y - Putri) Jepang vs Malaysia [Court 3]


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler