Jadwal China Masters 2023: Duel Sesama Wakil Merah Putih Langsung Tersaji

Senin, 20 November 2023 – 20:34 WIB
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (kanan) dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi saat tampil di French Open 2023 di Glaz Arena. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Duel sesama wakil Merah Putih langsung tersaji di 32 besar China Masters 2023.

Dua ganda putri Indonesia akan saling sikut, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi.

BACA JUGA: China Masters 2023: Gregoria Mariska Tunjung Jadi Andalan, Jonatan Christie Absen

Laga ini merupakan pertandingan ulangan babak 32 besar French Open 2023.

Saat itu di Glaz Arena, Apriyani/Fadia menang dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-18 atas Febriana/Amallia.

BACA JUGA: Hasil Undian China Masters 2023: Ginting Hadapi Laga Berat, Ada Perang Saudara

Sementara itu, dari sektor ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan memulai perjuangannya dengan menghadapi Lucas Corvee/Ronan Labar (Prancis).

Laga ini terbilang tidak mudah bagi The Babies -juukan Leo/Daniel- mengingat dalam beberapa pertandingan terakhir performa pasangan ranking 13 dunia itu tengah menurun.

BACA JUGA: Dampak Virus Corona, China Masters Dtunda, Kejuaraan Asia Belum Pasti

Kemudian, dari sektor ganda campuran, akan tampil Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Rinov/Pitha yang akan kembali didampingi oleh Herry Iman Pierngadi di pinggir lapangan sudah ditunggu Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia).

Adapun Dejan/Gloria akan menantang pasangan Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.

Menarik ditunggu kiprah wakil Indonesia di China Masters 2023 yang akan berlangsung di Shenzhen Bay Gymnasium mulai Selasa (21/11/2023).

Turnamen ini terbilang bergengsi karena menjadi rangkaian terakhir sebelum BWF World Tour Finals 2023.

Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan pertandingan China Masters 2023 bisa streaming di BWF TV mulai pukul 08.00 pagi WIB.(bwf/mcr16/jpnn)

Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di China Masters 2023, Selasa (21/11/2023)

Lapangan 1

  • Ganda campuran: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia)

Lapangan 2

  • Ganda campuran: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand)
  • Ganda putra: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lucas Corvee/Ronan Labar (Prancis)
  • Ganda putri: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi

Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler