jpnn.com, TAIPEI - Babak 32 besar Taipei Open 2022 akan kembali bergulir hari ini, Rabu (20/7/2022).
Indonesia masih punya dua wakil di turnamen BWF Super 300 ini, yakni Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (tunggal putra) dan Komang Ayu Cahya Dewi (tunggal putri).
BACA JUGA: Andakara Prastawa Puji Kinerja Coach Milos di FIBA Asia Cup 2022
Ikhsan akan menjalani laga cukup berat. Pemuda 22 tahun ini sudah ditunggu unggulan kedua Taipei Open 2022 sekaligus wakil tuan rumah, Wang Tzu Wei.
Berkaca pada ranking BWF, kedua pemain terpaut cukup jauh. Ikhsan masih tercecer di posisi ke-86, sedangkan Wang duduk di ranking ke-16.
BACA JUGA: Robert Lewandowsi Merapat ke Barcelona, 3 Pemain Ini Berpotensi Jadi Tumbal
Sementara itu, Komang juga bakal menantang wakil tuan rumah, Che Su Yu. Duel ini mungkin lebih berimbang dibanding Ikshan vs Wang.
Sebab, kedua pemain tidak terlalu terpaut jauh dalam ranking BWF. Komang saat ini berada di posisi ke-152 dunia, sementara Che ada di peringkat ke-161.
BACA JUGA: Bukan Momota atau Axelsen, Ini Pemain yang Selalu Mempermalukan Ginting
Babak 32 besar Taipei Open 2022 akan dimainkan di Taipei Heping Volleyball Gymnasium, Rabu (20/7/2022), mulai pukul 10.00 WIB.(mcr15/jpnn)
Jadwal Taipei Open 2022 Hari Ini
Court 2
- Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (Indonesia) vs Wang Tzu Wei (2/Taipei) - partai ke-14
Court 3
- Komang Ayu Cahya Dewi (Indonesia) vs Che Yu Su (Taipei) - partai ke-9
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib