Jadwal UKG 480 Ribu Guru di Wilayah Ini Diserahkan ke Pemda

Sabtu, 07 November 2015 – 17:49 WIB
ILUSTRASI. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 480.080 guru di wilayah kabut asap‎ tetap akan menjalani uji kompetensi guru (UKG). Hanya saja jadwal tesnya, diserahkan ke pemda.

“Jadwal UKG dimulai 9 November hingga 27 November. ‎ Khusus guru-guru di wilayah kabut asap, tidak wajib mengikuti jadwal tersebut,” kata Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) Sumarna Surapranata kepada JPNN, Sabtu (8/11).

BACA JUGA: Tes CPNS Lulusan Cumlaude Lebih Dipermudah

Dia menyebutkan,‎ daerah yang terkena kabut ada sembilan provinsi dengan jumlah guru 480.080 orang. Keputusan pelaksanaan UKG-nya diserahkan kepada Pemda masing-masing. 

“Kami dapat kabar, kondisi di wilayah kabut asap sudah berangsung baik dan sudah kondusif,” ujarnya.

BACA JUGA: Ajib Bantah Jadi Koordinator Penyuapan Anggota Dewan

Dengan membaiknya kondisi di lapangan, Pranata, sapaan akrab Surapranata, berharap, jadwal UKG bisa dilaksanakan bulan ini.(esy/jpnn)

BACA JUGA: Selain Menteri Agama, PKB Juga Minta Menteri Yohana Diganti

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Alasan PKB Ingin Copot Menteri Agama dari PPP


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler