Jaga Kebersamaan, Relawan EBY Santuni Anak Yatim di Ngawi

Kamis, 11 Maret 2021 – 22:05 WIB
Simpatisan partai yang tergabung dalam Relawan EBY atau Edhie Baskoro Yudhoyono Kabupaten Ngawi melakukan doa bersama dan menyantuni anak yatim pada Rabu (10/3). Foto: Dok. Humas PD

jpnn.com, NGAWI - Simpatisan partai yang tergabung dalam Relawan EBY atau Edhie Baskoro Yudhoyono Kabupaten Ngawi kembali melakukan kegiatan doa bersama pada Rabu (10/3).

Berbeda dari sebelumnya, dalam acara kali ini, para relawan EBY menyantuni anak yatim di Pondok Pesantren Miftahul Jannah.

BACA JUGA: Jhoni Marbun Sebut AHY dan Ibas Itu Adiknya, Berarti..

Acara tersebut diikuti para relawan, perwakilan dari ponpes, Kiai Haji Nur Cholis, dan Kepala Desa Mantingan Samsu.

Rangkaian kegiatan dibuka dengan sambutan serta ucapan terima kasih oleh dari Pondok Pesantren Miftahul Jannah.

BACA JUGA: Ibas Salurkan Bantuan Alat Mesin Panen dan Tangki Air Bersih, Begini Respons Warga

Ustaz Munir mewakili para pengurus ponpes berterima kasih kepada Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas.

“Terima kasih banyak untuk Mas Ibas dan para relawan. Semoga kebaikannya membawa kemudahan dalam menghadapi masalah apa pun,” kata uUstaz Munir.

BACA JUGA: Relawan EBY Santuni Anak Yatim di Desa Wonorejo Trenggalek

Pada kesempatan itu, Kiai Haji Nur Cholis memimpin doa Selepas setelah sambutab dari pihak ponpes.

Samsu, Kepala Desa Mantingan memuji dan mengapresiasi kepad EBY dan Relawannya.

“Doa bersama ini sangat baik. Alih-alih sibuk menyerang dengan fitnah keji, Mas Ibas dan relawan justru fokus untuk menjaga semangat kebersamaan dalam menghadapi rintangan,” puji Samsu.

Mbah Yadi, mewakili Relawan EBY Kabupaten Ngawi mengatakan bahwa apa yang dilakukan para relawan merupakan langkah teladan yang dicontohkan oleh Ibas.

Menurut Mbah Yadi, Ibas sebagai anggota Fraksi Partai Demokrat itu tidak hanya bersikap kesatria dalam mengemban amanah rakyat, tetapi juga dalam bertindak dan berpolitik.

“Kegiatan relawan ini merupakan cerminan dari apa yang dilakukan Mas Ibas,” ucap Mbah Yadi.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler