Jago Meracik Kopi Bakal Diadu di Babak Final

Jumat, 22 Maret 2013 – 00:33 WIB
JAKARTA - Sekitar 50 pecinta kopi asal DKI Jakarta dan sekitarnya dipastikan mengikuti babak penyisihan Indonesian Barista Competition (IBC) 2013, atau kompetisi meracik kopi, yang akan dilangsungkan di Cilandak Town Square, 21-24 Maret mendatang.

Menurut Ketua Panitia, Veronica Herlina, babak penyisihan untuk Jabodetabek ini diselenggarakan setelah sebelumnya panitia sukses menggelar babak penyisihan di empat kota di tanah air. Masing-masing Bali, Surabaya, Yogyakarta, dan Bandung, medio Februari lalu.

"Jakarta merupakan kota terakhir penyelenggaraan eliminasi regional IBC 2013, sebelum memasuki babak grand final April mendatang. Diharapkan apa yang kita lakukan ini dapat mencetak barista-barista muda yang berbakat dan dapat membawa harum nama Indonesia ke kancah dunia," ujarnya di Jakarta, Kamis (21/3) petang.

Veronica memastikan, kompetisi yang diselenggarakan Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI) atau Asosiasi Kopi Spesial Indonesia (AKSI) ini, terbukti cukup berhasil mendongkrak popularitas industri hilir perkopian Indonesia. Apalagi diketahui, tanaman kopi-kopi terbaik di dunia, banyak yang berasal dari Indonesia.

Karena itu untuk menjamin pelaksanaan kompetisi berlangsung profesional, para juri berasal dari kalangan Barista trainer atau pelatih peracik kopi bersertifikat, pemilik kafe, pelaku industri kopi maupun pecinta kopi yang sudah malang melintang di dunia perkopian nasional maupun internasional.

Sebagaimana di empat kota lain, penyisihan di kota Jakarta dipastikan juga akan memilih 5 pemenang. Sehingga nantinya terdapat 25 peserta yang akan mengikuti grand final di tingkat nasional pada 10-13 April 2013 mendatang di JI Expo- Kemayoran, Jakarta.

"Dari grand final ini nanti kembali juri akan menetapkan 3 pemenang. Mereka inilah yang akan dikirim mengikuti lomba bergengsi di tingkat ASEAN, Asia Pasifik, hingga tingkat dunia yaitu World Barista Championship). Tak hanya itu, masing-masing pemenang di kompetisi regional maupun nasional akan mendapat hadiah bernilai total puluhan jutaan rupiah," katanya.(gir/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahfud: Kalau Ada Bukti, Bawa Saya ke Penjara

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler