Jakarta Elektrik PLN Menembus Final Proliga 2024, Yolla Yuliana Mengukir Rekor

Sabtu, 13 Juli 2024 – 00:45 WIB
Pemain Jakarta Elektrik PLN Yolla Yuliana saat berlaga pada ajang Proliga 2024. Foto: Dokumentasi Proliga

jpnn.com - JAKARTA - Tim voli putri Jakarta Elektrik PLN menembus final Proliga 2024 seusai mengalahkan Jakarta BIN di GOR Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (12/7).

Tim asuhan Chamnan Dokmai itu menang atas Jakarta BIN dengan skor 3-0 (25-17, 25-22, 25-21). 

BACA JUGA: Final Proliga 2024 Digelar di Jateng, Nana Sudjana: Kebanggaan Bagi Masyarakat

Ini merupakan kemenangan perdana Jakarta Elektrik PLN atas Jakarta BIN pada musim ini.

Marina Markova menjadi bintang kemenangan bagi Jakarta Elektrik PLN pada pertandingan ini dengan raihan 18 angka.

BACA JUGA: Jadwal dan Link Live Streaming Final Four Proliga 2024: Menanti Perubahan Jakarta STIN BIN, Sektor Putri Panas

Pemain lainnya yang bermain apik, yakni Katerina Zhidkova dengan tambahan 16 poin, dan Nurlaili Kusuma Diningrat menutup dengan raihan 10 angka.

Kemenangan ini disambut positif Asisten Pelatih Jakarta Elektrik PLN Roy Letlora.

BACA JUGA: Skor Sampai Deuce 37-35, Jakarta BIN Pastikan Raih Gelar Putaran Pertama Final Four

Dia menyebut pencapaian Yolla Yuliana dan kolega luar biasa selama final four.

“'Pencapaian ini makin menyalakan mental para pemain. Anak-anak bermain hebat. Serve Marina Markova di laga ini cukup menyulitkan lawan,” ujar Roy.

Kapten Yolla Yuliana juga senang bisa membawa timnya tampil di partai puncak.

Pemain kelahiran 16 Mei 1994 itu mengukir rekor apik dengan tiga musim beruntun sejak 2022 di Bandung bjb Tandamata tampil di final Proliga.

Raihan ini tentu membuat ibu dari Rajendra Rumi Akbar ini bertekad mengakhiri musim dengan raihan gelar juara, seusai tahun lalu bersama Jakarta Pertamina Fastron harus puas menjadi runner up.

Terlebih bersama tim milik BUMN itu, tercatat Yolla Yuliana pernah mengangkat trofi juara pada edisi 2015 dan 2017.

“Kami tetap main enjoy menyongsong partai final. Kami bersyukur permainan kami makin ke sini lebih meningkat. Target ke depan, tentu kami ingin menjadi juara,” ungkapnya.

Menarik ditunggu kiprah Jakarta Elektrik PLN yang akan menghadapi Jakarta BIN di partai final nanti.

Rencananya, partai final Proliga 2024 akan digelar di Indonesia Arena, Sabtu (20/7) mendatang. (proliga/mcr16/jpnn)


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler