Jaksa Agung: Tindak Tegas Pelaku Pungli Investasi

Selasa, 08 November 2022 – 18:47 WIB
Jaksa Agung ST Burhanuddin. Foto: Ilustrasi/dokumentasi Kejaksaan Agung

jpnn.com, JAKARTA - Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin menyatakan Kejaksaan memiliki peran penting dalam urusan investasi.

Pasalnya, Korps Adhyaksa sebagai penegakan hukum dapat memperlancar arus investasi.

BACA JUGA: Jaksa Agung: Kejaksaan Wajah Penegakan Hukum Tanah Air

“Kejaksaan memiliki peran penting berkaitan dengan investasi,” tulis Jaksa Agung di akun Twitter pribadinya, @ST_Burhanuddin, seperti dikutip Senin (7/11).

Saat rapat kerja nasional antara Kejaksaan dengan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada 2019, Jaksa Agung memastikan pihaknya akan menindak tegas setiap pelaku pungutan liar.

BACA JUGA: Jaksa Agung: Pemimpin yang Baik Menggugah Semangat Jajarannya

“Saat Rakernas antara Kejaksaan dengan BKPM tahun 2019, saya menegaskan bahwa Kejaksaan akan menindak tegas para pelaku pungutan liar atau pungli dalam pengurusan perizinan investasi,” tegas Jaksa Agung. (dil/jpnn)

BACA JUGA: Jaksa Agung Burhanuddin Meresmikan STIH Adhyaksa, Ini Harapannya


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler