jpnn.com - JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur tanah ibukota malam ini sudah mulai reda, menyisakan rintik-rintik.
Bagi warga ibukota yang akan bepergian melintasi Jalan Panjang, Jakarta Barat, sebaiknya mencari jalan alternatif.
BACA JUGA: Hujan Deras, Kendaraan Semrawut di Jalan Daan Mogot
Sejumlah titik di kawasan yang sudah akrab dengan genangan air ini, tidak layak untuk dilintasi kendaraan.
Pantauan JPNN, titik genangan air meski tidak terlalu dalam namun memapar panjang, ada di dekat flyover atas tol Kebun Jeruk, ruas arah menuju Pesing, Jalan Daan Mogot.
BACA JUGA: Banjir Bangunkan Warga Percetakan Negara
Genangan cukup tinggi ada di depan dua pintu masuk Perumahan Green Garden. Sejumlah kendaraan yang telanjur melintas mencoba nekat melintasi area banjir.
Untuk kendaraan roda empat, terlihat masih "selamat", tidak ada yang mogok. Sementara, beberapa sepeda motor mogok.
BACA JUGA: Bekali Pegawai TMR dengan Keahlian Khusus
Beberapa perempuan terpaksa mendorong sepeda motornya. Sementara, Jalan Panjang di sekitar Perumahan Green Garden itu tampak remang, lampu penerangan kurang. (sam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Truk Sampah Ditolak, DKI Perlu Gandeng Pihak Ketiga
Redaktur : Tim Redaksi