Jalin Sinergitas dengan Para Sarjana Komunikasi

Selasa, 15 Oktober 2019 – 16:02 WIB
Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum (Foto: Humas Jabar)

jpnn.com, BANDUNG - Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengajak kepada Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia (ISKI) Jabar untuk bersinergis dengan Pemerintah Provinsi jawa Barat untuk menjadi perantara dalam berkomunikasi dengan masyarakat.

“Harapan kami ISKI Jabar sebagai insan komunikasi mampu membangun komunikasi dan menjadi perantara komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat,” ujar Uu, saat menghadiri pelantikan pengurus ISKI Jabar periode 2019-2022 di Hotel Prime Park, Kota Bandung, Senin (14/10).

BACA JUGA: Ridwan Kamil Jadi Inspirational Leader Asia Pasifik

Menurut Uu, pengurus ISKI yang mempunyai berlatarbelakang akademisi, praktisi, jurnalis, maupun humas, dapat menyampaikan program dan kebijakan Pemdaprov Jabar dengan efektif dan efisien, baik dilakukan secara langsung ataupun via media massa maupun media sosial.

“Apa yang disampaikan pemerintah ingin dibantu agar sampai ke masyarakat dan sampainya jangan sepotong, tapi harus sempurna. Karena kalau informasi yang disampaikan tidak utuh, saya khawatir jadi fitnah,” menurutnya.

BACA JUGA: Pemdaprov Jabar Gelar Pendidikan Layanan Khusus di LPKA Kelas II Bandung

Dijelaskannya, saat ini memiliki sejumlah program yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, baik lahiriah maupun batiniah. Maka itu, dirinya mengajak ISKI Jabar berkolaborasi untuk menyosialisasikan program Pemdaprov Jabar.

“Misi kita Jabar juara lahir batin dengan inovasi dan kolaborasi, kita mengajak semua kalangan dalam lingkup pentahelix ABCGM (akademisi, bisnis, government, community, media) untuk membangun Jabar, ISKI Jabar salah satunya,” jelasnya.

BACA JUGA: Hari Penglihatan Sedunia 2019: Orang Tua Diminta untuk Menjaga Mata Anak dari Ancaman Gadget

Sementara itu, Ketua ISKI periode 2019-2022 Atie Rachmiatie mengatakan, pihaknya siap bersinergis dengan Pemdaprov Jabar. Menurutnya, anggota ISKI Jabar tersebar di 27 kabupaten/kota.

“Keanggotaan ISKI Jabar tersebar dalam berbagai profesi seperti akademisi, dosen, peneliti, kehumasan, jurnalis dan wirausaha komunikasi mereka kini sudah tersebar di 27 kabupaten/kota di Jabar,” katanya.

Atie menyatakan, anggota ISKI Jabar sangat potensial mewarnai komunikasi dan informasi yang lebih berkualitas dengan berbagai pihak.

“Sekarang sementara berkumpul 120 orang insan komunikasi yang mewakili pentahelix, ke depan akan terhimpun jauh lebih banyak lagi,” pungkasnya.(*)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler