Jamaah Calon Haji Mulai Masuk Asrama

Selasa, 18 September 2012 – 12:21 WIB
MAKASSAR - Jemaah calon haji Embarkasi Makassar akan mulai diberangkatkan ke tanah suci Jumat, (21/9) mendatang. Kamis (20/9) kloter satu asal Makassar mulai memasuki asrama haji Sudiang.
   
Humas Kemenag Sulsel, Muhammad Tonang mengatakan persiapan pemberangkatan haji sudah rampung. Selasa, 18 September hari ini Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Makassar akan melakukan apel kesiagaan di asrama haji Sudiang. Apel akan dipimpin Sekretaris Provinsi Sulsel, HA Muallim.
   
Embarkasi Makassar akan memberangkatkan 14.990 calon haji. Selain dari Sulsel, Embarkasi Makassar juga akan memberangkatkan jemaah dari beberapa provinsi lain seperti Maluku, Papua, Sultra, Sulbar, dan beberapa provinsi lain. Mereka dibagi dalam 40 kelompok terbang.
   
Senin, 17 September kemarin, Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin melepas secara 1.122 CJH  asal Makassar di Masjid Raya Makassar. Kloter pertama yang akan diberangkatkan mendatang merupakan jemaah asal Makassar.
   
"Pelepasan jemaah haji untuk semua rombongan yang masuk dalam kloter Makassar ini diharapkan mampu menjalankan ibadah haji dengan khusyuk karena ibadah haji merupakan salah satu rukun Islam," kata Ilham usai pelepasan yang didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Abdul Wahid kemarin.
   
Ia mengatakan, calon jemaah haji yang sudah dinyatakan ikut bergabung dalam rombongan keberangkatan haji pada tahun ini harus memanfaatkan waktu sebaik-baiknya karena jumlah pendaftar dariu tahun ke tahun terus meningkat.
   
Dalam kesempatan itu, Ilham selaku Wali Kota Makassar meminta kepada seluruh rombongan calon jamaah haji agar mendoakan daerah ini agar terhindar dari bala dan bencana baik yang ditimbulkan dari kelalaian manusia maupun yang terjadi secara alamiah.
   
Kepala Kementerian Agama Kota Makassar Abdul Wahid dalam sambutannya juga mengaku jika jumlah calon jamaah haji yang berangkat tahun ini sudah memenuhi semua persyaratan yang telah ditentukan.
   
"Semua calon jemaah haji hanya diminta untuk khusyuk dalam pelaksanaan ibadah karena semua hal-hal yang berkaitan dalam ibadah sudah dipersiapkan sama panitia ibadah haji dan Kementerian Agama," tegasnya. (*/pap)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sembilan Pejabat Naik Haji Pakai Uang Rakyat

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler