jpnn.com - JAYAPURA - Tiga poin mudah sepertinya bakal didapatkan Persipura Jayapura saat menjamu tim terlemah di ISC A, Persela Lamongan di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (1/10) sore. Meski demikian, Pelatih Persipura Angel Alfredo Vera tak mau terlalu meremehkan Laskar Joko Tingkir.
Dengan pelatih baru dan materi tambahan pada putaran kedua ini, Vera mengaku masih meraba kekuatan Persela. Pihaknya memang optimistis mampu meraih tiga poin, tapi dia tetap akan hati-hati dan waspada dalam menerapakan taktik permainan.
BACA JUGA: Kecewa di Kandang Anyar, Arema Gagal Geser MU
"Kami belum tahu kekuatan Persela sekarang. Mereka punya banyak pemain baru. Namun kami telah menyiapkan strategi untuk pertandingan ini untuk mendapatkan kemenangan," katanya saat dihubungi, Sabtu siang.
Di bawah polesan eks paltih Timnas U-23 Aji Santoso, dia yakin akan ada perubahan signifikan dari tim Persela. Hanya, dengan gaya yang dimiliki oleh pelatih asal Malang tersebut, dirinya sudah punya gambaran siapa yang harus ditampilkan.
BACA JUGA: Keren, Para Atlet Peraih Medali PON Jabar Diarak Keliling Kota
"Saya sudah siapkan pemain-pemain yang bisa meredam gaya main Persela. Mereka tim yang tak mudah menyerah dan terus bermain dengan kecepatannya, kami punya pemain-pemain cepat yang akan menyibukkan pemain Persela," tandasnya. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: Ichsan Kurniawan Kembali saat Tim Butuh Jasanya
BACA ARTIKEL LAINNYA... Atlet PON Asal NTT Disambut Bagai Pahlawan
Redaktur : Tim Redaksi