jpnn.com - PALANGKARAYA - Kematian janda cantik Rahmawati (25) alias Iyank warga jalan G. Obos Kota, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Minggu (4/1) memberikan rasa duka yang mendalam bagi keluarga maupun teman-teman korban. Apalagi bagi teman korban yang laki-laki, sangat merasa kehilangan sosok yang diidolakan.
"Iyank ini merupakan teman kita yang sangat baik dan supel dalam bergaul. Apalagi korban punya wajah yang cantik," kata salah seorang teman pria korban saat dibincangi Palangka Express (Grup JPNN.com), Minggu (4/1) malam.
BACA JUGA: Polisi Curiga Pembunuh Nenek Tahu Kondisi Korbannya
Menurut anak muda yang minta namanya tidak disebutkan itu, Iyank juga adalah perempuan yang sangat baik dan suka menolong teman-temannya. "Saya sering meminjam powerbank sama Iyank dan selalu dipinjamkan, kita juga sering nongkrong sambil bersenda gurau. Pokoknya korban itu orangnya sudah cantik, baik juga," ungkapnya.
"Hilang sudah tetangga ku, idola ku," celetuk teman pria korban yang lainnya.
BACA JUGA: Proyek Trotoar tak Beres, Ridwan Kamil: Kontraktornya Brengsek
Iyank dinilai murah senyum sehingga diidolakan banyak lelaki. Dan, kebanyakan orang yang datang membeli pulsa di toko ponsel miliknya pun didominasi oleh kaum Adam.
Sementara itu,pihak kepolisian Polresta Palangka Raya masih melakukan proses pemeriksaan."kita masih melakukan penyelidikan dan beberapa saksi sudah kita panggil untuk dimintai keterangan.Kita juga akan bekerja keras menggungkap siapa pelaku dan motifnya,"kata Kapolresta Palangka Raya AKBP Hendra Rochmawan. (cen//kam/nto/awa/jpnn)
BACA JUGA: Pastikan Hasil Tes CPNS Diumumkan Selasa Besok
BACA ARTIKEL LAINNYA... Raskin Macet, Harga Beras Terus Melambung
Redaktur : Tim Redaksi