Janda Muda Tewas Bersimbah Darah

Senin, 06 Februari 2012 – 11:04 WIB

KUALATUNGKAL--Mila alias Ella (23), warga RT 30, Kelurahan Tungkal II, Kecamatan Tungkal Ilir Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), ditemukan tewas di sebuah rumah kosong di Jl Manunggal II, RT 10, Kelurahan Tungkal II, Kecamatan Tungkal Ilir. Jasadnya dalam kondisi bersimbah darah dengan banyak luka bekas tusukan di sekitar pinggang. Penemuan mayat janda sekitar pukul 01.30, kemarin (3/2), menggemparkan warga Kota Kualatungkal.

Ella, janda muda berkulit putih itu, ditemukan dalam kondisi tak bernyawa tertelungkup oleh empat anak yang tengah bermain layang-layang. Dari keterangan salah seorang anak yang menemukan mayat itu, Alam, mereka awalnya mengejar layang-layang yang putus.

Layang-layang itu jatuh di rumah kosong itu. Begitu mereka masuk ke halaman rumah itu, mereka melihat banyak darah berceceran di lantai rumah, dan ada helm di lantai teras. Mereka makin penasaran ketika melihat gembok pada pintu rumah sudah rusak. “Terus kami masuk ke dalam rumah, ternyata ada mayat perempuan, lalu kami teriak bilang kalau ada mayat ke warga,” cerita Alam.

Warga yang mendengar teriakan keempat bocah itu lalu berduyun-duyun datang ke lokasi tempat kejadian perkara (TKP). Ketua RT 30 Syafruddin mengatakan, Ella sebelum ditemukan tewas, pada subuh, sempat berpamitan dengan ibunya, Kiyah (50), mau pergi ke pasar membeli sayur untuk memasak. Tapi, setelah pukul 10.00, ibu Ella yang merasa resah anaknya tidak pulang-pulang, mencoba menghubungi ponsel Ella namun tidak aktif. Ibunda Ela melaporkan tidak pulangnya Ella itu ke Ketua RT Setempat, Syafruddin.

“Begitu dapat laporan dari ibunya Ella, sekitar jam 11 saya dan warga berinisiatif mencari Ella, dan dari informasi warga saya, motor Ella ada yang menemukan, sedang orangnya belum ditemukan,” kata Syafruddin.

Ijam, warga yang mengaku menemukan motor milik Ella terparkir di pinggir Jl Manunggal II, Ujung Kelurahan Tungkal II, Kecamatan Tungkal Ilir, mengaku juga mengenal Ella. “Pagi itu waktu saya lewat di Jl Manunggal sekitar pukul 07.30, saya lihat motor itu sudah parkir di sana. Tapi kalau kata warga yang ada di situ, motor itu memang sudah parkir di sana sejak pagi sebelum jam 07.00,” katanya.

Sementara itu, beberapa orang terdekat dan teman korban kepada Jambi Independent mengungkapkan, sosok Ella merupakan orang yang ramah dan suka ceplas-ceplos.
“Dia itu orangnya kalau ngomong langsung-langsung saja. Dan tiap hari dia itu pakai anting, gelang, kalung, dan rantai emas di kakinya. Dan setahu kami, Ella tidak punya pacar,” ungkap Misna, teman dekat korban.

Nurmayani (51), teman korban yang juga sempat dimintai keterangan menerangkan, sehari sebelum kematian Ella, Ella pernah bercerita bahwa sekitar tiga tahun lalu dia sempat menikah dengan seorang lelaki asal Surabaya, Jawa Timur. Tapi tak bertahan lama. Si suami minggat dua hari usai resepsi perkawinan.

Kasat Reskrim Polres Tanjab Barat AKP Taufik Nurmandia Sik, menerangkan perihal kematian Mila alias Ella. “Mayat ditemukan dalam kondisi berpakaian utuh mengenakan jaket, dengan perhiasan yang ada di tubuhnya. Tapi yang belum bisa ditemukan saat ini adalah ponsel milik korban,” katanya.

Sampai sejauh ini, katanya, polisi belum bisa memastikan apa motif di balik pembunuhan itu. “Yang jelas, saat ini kita menemukan adanya pembunuhan. Selanjutnya kami melakukan pengembangan dan menanyakan saksi-saksi dan penyelidikan. Kita masih menunggu hasil visum dari dokter. Sementara ini, BB (barang bukti, red) yang ada pada kami, yaitu, motor milik korban dan sepasang sandal,” pungkasnya.(hen)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Selidiki Dugaan Sebagai Kurir


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler