jpnn.com, JAKARTA - Salah satu cara sederhana untuk mengubah penampilan kendaraan agar terlihat keren ialah dengan mengganti pelek.
Berbagai macam model dan jenis pelek mobil banyak ditemui di pasaran mulai dari kualitas orisinal hingga replika.
BACA JUGA: Detik-Detik 5 Anggota Kopassus Menyergap Kamp Teroris Poso, Merayap 500 Meter, Mencekam!
Lantas bagaimana cara membedakan pelek orisinal atau replika?
Direktur Marketing HSR Wheel, Hendra Wijaya mengatakan ada dua faktor yang menjadi pembeda antara pelek replika dan orisinal, yakni dari harga dan kualitas.
BACA JUGA: Kiat Memodifikasi Tampilan Pelek Raize dan Rocky
“Pelek replika biasanya memiliki harga yang lebih murah dibandingkan pelek orisinal. Pelek orisinal harganya pasti lebih tinggi karena melibatkan banyak proses," ujar Hendra dalam siaran pers, Minggu (11/7).
Dia menjelaskan, pelek original memiliki banyak proses mulai dari konsep desain, riset bahan, pengujian kekuatan, hingga proses produksi.
BACA JUGA: HSR Wheel Menawarkan Velg Khusus untuk Mobil PPnBM
"Tahap-tahap ini sangat memakan waktu dan biaya," ungkap dia.
Sementara itu untuk pelek replika, Hendra mengatakan hanya menduplikasi desain pelek orisinal dan diproduksi kembali dengan metode casting agar menekan harga menjadi murah.
"Demi menekan biaya, biasanya pelek replika cenderung kompromi di bahan, metode produksi, quality control, dan finishingnya kurang rapi dibandingkan pelek asli,” imbuh dia.
Menurut Hendra, penggunaan pelek replika itu tidak dilarang lantaran memang sudah lumrah di pasaran.
Namun, menjaga keamanan pada saat berkendara adalah kewajiban setiap pengguna jalan.
"Jadi, kalau ada yang orisinal dan berkualitas dengan standar SNI, JWL, VIA seperti HSR Original, akan lebih baik," kata dia.
Dia pun memiliki pelek asli yang disebut sebagai HSR Original.
HSR Original sendiri merupakan bagian dari HSR Wheel yang dikhususkan memuat desain-desain orisinal dari HSR.
Saat ini, HSR Original sudah memiliki beberapa series pelek dengan desain asli yang dibuat dan diimplementasikan oleh tim R&D HSR Wheel.
“HSR Original kami terbagi beberapa series, mulai dari Myth Series, NX Series, Boroko Series, Invation Series, RAI-S Series, dan sebentar lagi akan keluar FE Series. Beberapa diproduksi dengan metode casting, dan beberapa lainnya metode forging," sambung dia.
Dari segi harga, kata dia, tentu saja jenis casting memiliki harga yang lebih murah ketimbang forged.
"Karena proses pembuatannya sendiri sudah berbeda,” pungkas Hendra. (ddy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Begal Sadis Digulung Gara-Gara Ponselnya Terjatuh, Begini Ceritanya!
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian