jpnn.com, SUBANG - Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar melontarkan candaan saat memberi sambutan di Ponpes Ulumul Quran, Dusun Kunir Desa Simpar, Kecamatan Cipunagara, Subang, Jawa Barat, akhir pekan kemarin. Menurut Demiz, jangankan gubernur, dia yakin bisa menjadi presiden.
Sebagai seorang pengusaha perfilman, buat dia bukan hal yang sulit menjadi gubernur dan presiden. “Mudah bagi saya jadi presiden, tinggal bikin filmnya, paling enam bulan langsung jadi,” tuturnya disambut tawa warga yang hadir.
BACA JUGA: Sekjen Golkar: Tak Ada Uang Mahar Sesuai Perintah Ketum
Dalam sambutannya, pria yang digadang-gadang akan maju di Pilgub Jabar 2018 itu juga mengingatkan bahaya situs porno bagi remaja dan anak-anak.
“Saat ini setiap remaja, setiap anak sudah memiliki gadget atau hanphone canggih. Dengan alat itu dia bisa melihat apapun yang ada di belahan dunia lain dengan mudah, termasuk situs porno,” ungkap Demiz.
BACA JUGA: Gerindra Buka Peluang Usung Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi
Meski banyak memiliki dampak positif, lanjut Demiz, dampak negatif akibat dari perkembangan teknologi tak kalah banyak. Untuk mengatasinya, aktor yang salah satunya dikenal lewat peran Nagabonar itu mengingatkan pentingnya peran pondok pesantren. Dia mengaku bersyukur, Jawa Barat dengan jumlah penduduk terbanyak di Indonesia, memiliki banyak pondok pesantren.
Selain itu, Demiz menuturkan, pada tahun 2030 diprediksi Indonesia menjadi satu di antaranya lima negara kuat secara ekonomi. Setelah Tiongkok, Amerika, India dan Jepang. “Tapi jangan lupa ancamannya, seperti pornografi dan narkotika,” pungkas Demiz. (din/pasundan ekspres/jpnn)
BACA JUGA: Golkar Putuskan Nama Jagoan di Pilgub Jabar Hari Ini
BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Simulasikan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar
Redaktur & Reporter : Adek