Jeep Wrangler Rubicon 392 20th Anniversary Diklaim Paling Bertenaga

Sabtu, 17 Juni 2023 – 19:15 WIB
Jeep Wrangler Rubicon 392 20th Anniversary. Foto: ridho

jpnn.com - Jeep merilis edisi spesial Wrangler Rubicon 392 20th Anniversary yang hanya diproduksi sebanyak 150 unit.

Model koleksi itu berbasis dari Rubicon 4xe yang menggendong mesin V8 bertenaga 250 Hp dan torsi 637 Nm.

BACA JUGA: Jeep Menguji Coba Grand Cherokee Otonom di Jalur Offroad

Kemampuan berlarinya dari titik diam hingga 96 kpj hanya butuh waktu 4,5 detik.

Angka di atas kertas itu diklaim menjadikan Wrangler tersebut tercepat dan terkencang yang pernah dibuat.

BACA JUGA: Jeep Tidak Mau Terburu-buru Merilis Wrangler Listrik

Wrangler Rubicon 392 20th Anniversary disemati emblem khusus sebagai penanda edisi spesial.

Jeep juga menawarkan Xtreme Recon Package berupa 35 inci ban BFGoodrich All-Terrain T/A K02, pelek 17 inci model beadlock dengan tambahan wheel flare.

BACA JUGA: Jeep Wrangler Rubicon Edisi Khusus, Sebegini Harganya

Perawakannya makin bongsor setelah tambahan kit setengah inci dengan ground clereance 295 mm.

Jeep Wrangler Rubicon 392 20th Anniversary sudah terdapat on-board air compressor, triple hoop grille guard, steel bumper, 83 buat tool kit dengan tas kanvas.

Heavy duty steel rock slider, terintegrasi kamera depan untuk off road.

Beberapa komponen tambahan untuk berpetualang juga sudah tersedia dari Mopar.

Kaca depan memakai gorilla glass, jok warna unik merah dan hitam, hingga kulit merah melapisi sekitar instrumen panel. Karpet sudah all-weather dan ada auxiliary switches.

Jeep Wrangler Rubicon 392 20th Anniversary tersedia dalam sembilan pilihan warna, mencakup Earl, Firecracker Red, Punk’n, Hydro Blue, Sarge Green, Silver Zynith, Sting Gray, black and Bright White. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jeep Wrangler Rubicon Terbaru Mengaspal di Indonesia, Harganya Mulai Rp 1,7 Miliar


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler