Jelang Final, Cristian Gonzales Kurang Enak Badan

Jumat, 10 Maret 2017 – 08:26 WIB
Cristian Gonzales. Foto: Purwanto/Malang Post/dok.JPNN.com

jpnn.com, MALANG - Penampilan Arema FC di Piala Presiden 2017 cukup moncer. Dari enam pertandingan, tim ini hanya kalah sekali yakni melawan Semen Padang di semifinal leg pertama.

Kedigdayaan Arema FC salah satunya ditopang striker Cristian Gonzales yang sudah mencetak 8 gol.

BACA JUGA: Arema FC ke Pakansari Melengkapi Prestasi

Kendati demikian, pelatih Pusamania Borneo FC (PBFC) Ricky Nelson menyatakan kalau di laga final nanti, dia tidak menyiapkan strategi khusus untuk meredam amukan pemain yang akrab disapa El Loco itu.

”Penjagaan kami normal-normal saja. Semua pemain, menurut saya, berbahaya sehingga perlu dijaga ketat,” kata Ricky ketika dihubungi Jawa Pos Radar Malang, Rabu lalu (8/3).

BACA JUGA: Ribuan Pusamania Rencana Carter Pesawat tapi...

Menurut dia, timnya sudah menyiapkan strategi khusus menyosong final Piala Presiden di Stadion Pakansari, Bogor, lusa (12/3).

”Strategi kami tidak mungkin saya sebut ke media,” imbuhnya lantas tertawa.

BACA JUGA: Alhamdulillah, Abah Anton Bantu 10 Bus Angkut Aremania

Ricky menyatakan kalau timnya sudah tiba di Bogor, Selasa lalu (7/3). Setelah pertandingan melawan Persib Bandung, timnya langsung ke Bogor.

Dengan demikian, PBFC datang jauh lebih awal ke Bogor dibanding Arema FC yang baru akan berangkat hari ini (10/3).

”Alasannya sederhana, kami membuang-buang waktu jika harus pulang dulu ke Samarinda,” imbuh pria yang sebelumnya menjabat sebagai direktur Tim Junior PBFC ini.

Sedangkan untuk pemain yang akan tampil di final Piala Presiden, menurut Ricky, yang akan bermain yaitu pemain-pemain yang selama ini tampil di Piala Presiden.

Artinya, tidak ada pemain tambahan dari sejumlah pemain senior yang baru saja melakoni pemusatan latihan di Singapura.

”Sebab, mereka (pemain-pemain) itu memang tidak didaftarkan,” pungkasnya.

Untuk diketahui, PBFC sengaja membagi skuadnya menjadi dua tim. Skuad utama yang dilatih Dragan Dukanovic menjalani pemusatan latihan di Singapura dan kini sudah tiba di Samarinda.

Sementara itu, skuad pelapis yang dilatih Ricky Nelson mengikuti pertandingan Piala Presiden 2017.

Tak ada nama-nama seperti Dian Agus Prasetyo, Lerby Eliandry, Ponaryo Astaman, maupun Leonard Tupamahu di skuad PBFC II. Selama gelaran Piala Presiden 2017, PBFC mengandalkan pemain-pemain U-21 selain beberapa nama pemain senior seperti Asri Akbar.

Sementara itu, dalam latihan Arema FC di Stadion Gajayana kemarin (9/3), ada dua pemain yang tidak terlihat yakni Ferry Aman Saragih dan Cristian Gonzales.

”Ferry sakit dan El Loco (julukan Cristian Gonzales) juga kurang enak badan,” kata pelatih Arema FC Aji Santoso.

Aji yakin jika keduanya akan segera sembuh dan bisa berangkat ke Bogor hari ini.

”Pemain seperti Gonzales memang butuh spesialisasi. Dia butuh banyak istirahat, tapi kondisinya saya kira baik,” pungkasnya. (c2/riq)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Brimob Akan Kawal Aremania Hingga ke Bogor


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler