jpnn.com, JAKARTA - Menjelang Kongres ke-8 Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) di Surabaya, tiga kandidat calon ketua menandatangani pakta integritas DPP Syarikat Islam sebagai organisasi serumpun pada Sabtu (18/2).
Ketua Bidang Organisasi dan Infrastruktur Syarikat Islam Chandra Halim dan Wakilnya M. Ryano Panjaitan yang bertindak sebagai saksi dari DPP Syarikat Islam menyebutkan ketiga kandidat calon ketua umum PB SEMMI itu harus menyetujui dan menyatakan sanggup menjalankan isi pakta integritas tersebut.
BACA JUGA: Tetapkan Kandidat Calon Ketua Umum, PB SEMMI Siap Laksanakan Kongres ke VIII
"Kandidat Calon Ketum PB SEMMI wajib menandatangani pakta integritas, demi menjaga kondusifitas kongres kami sebagai serumpun hanya menjadi saksi agar organisasi ke depan bisa berjalan lebih baik lagi," kata Chandra dalam keterangannya, Senin (20/1)
Dia menjelaskan sebagai organisasi serumpun dari SEMMI ingin memastikan dan menselaraskan program perjuangan organisasi serumpun dengan fase perjuangan Syarikat Islam dalam proyeksi jangka panjang.
BACA JUGA: Pujian Ketua PB SEMMI Terhadap Kinerja Menpora Amali Memajukan Pemuda dan Olahraga
"Program perjuangan organisasi serumpun Syarikat Islam harus selaras dengan SI, karena itu point penting," lanjutnya.
Chadra menyebutkan pakta integritas itu berisikan setiap calon ketua umum menerima semua keputusan kongres, tidak membuat dualisme atau kongres tandingan oleh kandidat yang kalah.
BACA JUGA: SEMMI Luncurkan Logo Kongres di Surabaya, Ini Artinya
"Karena itu terjadi jelas mengganggu program dan proyeksi jangka panjang organisasi," tegas Chandra.
Sebelumnya, Steering committee (SC) Kongres Sarekat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) VIII telah menetapkan peserta kongres sebanyak 920 dan kandidat calon ketua umum yang akan dipilih saat kongres di Surabaya, Jawa Timur, 22-28 Febuari.
Anggota SC Sofyan Nur menyebutkan pihaknya telah melaksanakan verifikasi berkas dan menetapkan tiga kandidat ketua umum.
"Tiga nama yang akan ikut dalam pemilihan itu ialah Bintang Wahyu Saputra dengan dukungan 20 wilayah 108 cabang , Ahmad Marzuki Toeken, dengan dukungan lima wilayah dan sebelas cabang serta Bobby Kurniawan dengan dukungan enam wilayah 16 cabang " kata Sofyan di Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (4/2).(mcr8/jpnn)
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra