Jelang Laga Hidup Mati, Guard China Bilang Begini soal Timnas Indonesia

Minggu, 17 Juli 2022 – 16:46 WIB
Guard Timnas basket China Zhao Rui saat berlaga di FIBA Asia Cup 2022. Foto: FIBA

jpnn.com, JAKARTA - Timnas bola basket China akan menghadapi Indonesia di babak playoff FIBA Asia Cup 2022.

China yang berstatus sebagai runner up Grup B melakoni partai playoff melawan peringkat ketiga Grup A yakni Indonesia untuk memperebutkan satu tempat di babak delapan besar turnamen Piala Asia basket.

BACA JUGA: Momen Menpora Amali Tetap Semangati Timnas Basket Indonesia Seusai Dikalahkan Yordania

Menjelang laga akbar tersebut, guard Negeri Tirai Bambu Zhao Rui mengaku tidak sabar menghadapi pertandingan itu.

Maklum laga ini akan berlangsung dalam tekanan tinggi, mengingat Indonesia punya misi khusus melaju ke babak delapan besar agar bisa tampil di FIBA World Cup 2023.

BACA JUGA: Kalah Pengalaman, Timnas Basket Indonesia Hampir Taklukkan Yordania

"Indonesia bermain bagus sangat bagu, akan susah untuk melawan mereka. Ini tantangan untuk kami agar bermain lebih tenang dengan atmosfer seperti ini dan menjalankan strategi pelatih," ungkap pemain kelahiran 14 Januari 1996 itu.

China pernah berhadapan dengan Indonesia di Jakarta pada turnamen Asian Games 2018 silam.

BACA JUGA: Ditemani Mbak Puan, Erick Thohir Beri Dukungan untuk Timnas Basket

Saat itu Zhao Qi dan kawan-kawan menang dengan skor cukup telak 98-63 melawan Indonesia.

Berbekal rekor tersebut, anak asuhan Feng Du optimistis bisa mengatasi perlawanan Indonesia yang akan didukung sekitar 7 ribu penonton di Istora Senayan.

Menarik ditunggu laga akbar ini mengingat China sudah tampil dengan kekuatan penuh seusai Zhao Qi dan Wang Zhelin absen lantaran positif Covid-19.

Pertandingan babak playoff FIBA Asia Cup 2022 rencananya akan digelar di Istora Senayan, Senin (18/7/2022) mulai pukul 17.30 sore WIB.

Bagi penonton yang ingin menyaksikan pertandingan tersebut bisa melalui layar kaca iNews TV atau streaming di Vision serta RCTI .(mcr16/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler