Jelang Lawan Persiba, Persib Ubah Komposisi Lini Tengah

Minggu, 12 Februari 2017 – 19:13 WIB
Para Pemain persib Bandung menggelar latihan ringan jelang laga Piala Presiden di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Sabtu (11/2). Foto: Amri Rachman Dzulfikri/Bandung Ekspres/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Daftar starting line-up Persib Bandung kontra Persiba Balikpapan yang digelar di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Minggu (12/2) malam telah diumumkan ke awak med‎ia.

Dari daftar tersebut, Persib kemungkinan mengubah sistem permainan.

BACA JUGA: Marlon da Silva Incar Gol Ketiga

Pada laga pekan lalu, Maung Bandung ‎berhasil mengungguli PSM menggunakan sistem 4-3-3. Kini perubahan tampaknya dilakukan menuju 4-2-3-1. Itu melihat Kim Kurniawan dan Abdul Basith dipasang bersamaan.

Kemudian di depannya ada Erick Weeks yang akan dibantu dua winger Shohei Matsunaga dan Febri Hariyadi. Strikernya, tetap Van Dijk.

BACA JUGA: Atep Ingatkan Rekannya Waspadai Serangan Balik

Untuk barisan di lini belakang, dipast‎ikan dihuni komposisi yang sama dengan laga perdana. Hanya penjaga gawang, bakal diisi oleh M Natsir, menggantikan Made Wirawan.

Sebaliknya, di kubu Persiba belum tampak dilakukan perubahan ‎dibanding starting laga sebelumnya. Mereka rupanya sudah mantap dengan taktik saat bisa mengalahkan Persela pekan lalu. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Persiba Ingin Curi Poin di Kandang Persib Bandung

Persib: M Natsir (pg); Henhen, Ahmad Jufriyanto, Vladimir Vujovic, Tony Sucipto; Basith, Kim Kurniawan, Erick Weeks, Shohei Matsunaga, Febri Hariyadi, Van Dijk

Persiba: Kurniawan Ajie (pg); Absor Fauzi, Dedimar, Iqbal Samad, Bryan Ramadhan; Frengky Turnando, Masahito Noto, Heri Susanto, Marlon da Silva, Robi Kriswantoro, Faria Rodanda

BACA ARTIKEL LAINNYA... Belum Matang, Timo Terpaksa Lepas Pemain Ini


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler