Jelang Lebaran, Salon Dipenuhi Pelanggan

Sabtu, 27 Juli 2013 – 17:24 WIB

jpnn.com - JAKARTA--Menjelang lebaran, salon-salon seperti Jhony Andrean, Rudi Hadisuwarno, dan Yoppie ramai dikunjungi pengunjung. Ada yang hanya sekedar creambath, potong rambut, colouring, sampe smoothing dan rebonding. Saking ramainya, beberapa salon seperti Jhony Andrean akhirnya menerapkan sistem antri.

Iis, salah satu stylist Jhony Andrean mengatakan, hari-hari menjelang lebaran memang padat pengunjung. Kebanyakan potong rambut, coloring, dan meluruskan rambut. Sedangkan blow rambut terpaksa ditolak karena banyaknya pelanggan yang antri.

BACA JUGA: Deteksi Dini Tiroid dan Batu Empedu

"Kalau ramai begini, yang hanya blow rambut kita tolak. Soalnya nanti banyak yang tidak kepegang," kata Iis yang tengah memotong rambut salah satu pelanggan Jhony, Sabtu (27/7).

Ia mengaku, di saat ramai seperti ini, pekerjaan yang harusnya dilakukan asisten seperti mengeringkan rambut terpaksa ditangani stylist. Sebab, para asisten juga menangani pelanggan.

BACA JUGA: Waspadai Diskon Menyesatkan

"Tidak ada beda lagi deh kalau lagi ramai. Cuma bedanya asisten tidak bisa motong rambut maupun coloring atau smoothing," terangnya.

Sementara Anastasya, mahasiswi salah satu perguruan tinggi mengaku tidak masalah harus menunggu giliran. Pasalnya, ia sudah merasa cocok dengan salon Jhony. "Ya nunggu saja, di sini harganya lebih pas di kantong mahasiswa," ucapnya sembari menambahkan ke salon untuk mengubah penampilan pada lebaran yang tinggal 11 hari lagi. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Mengatasi Stress Dengan Aromatherapy

BACA ARTIKEL LAINNYA... Posisi Tidur Bisa Ungkap, Anda Selingkuh atau Tidak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler