Jelang Singapura vs Malaysia, The Lions Butuh Pemain Berdarah Indonesia

Kamis, 24 Maret 2022 – 12:01 WIB
Pemain Timnas Singapura yang menjadi starter saat laga melawan Thailand di Piala AFF 2020. Foto: affsuzukicup

jpnn.com, SINGAPORE - Timnas Singapura memanggil striker berdarah Indonesia, Taufik Suparno, jelang laga uji coba kontra Malaysia.

Duel tersebut akan berlangsung di National Stadium, Singapura, Sabtu (26/3).

BACA JUGA: Absen di Swiss Open 2022, Greysia Polii Asyik Bertemu 2 Legenda Inter Milan

Kehadiran Taufik dalam skuad The Lions diumumkan langsung oleh Federasi Sepak Bola Singapura (FAS). "Kembali bersama The Lions." tulis FAS.

Tercatat, terakhir kali Taufik mendapat panggilan Timnas Singapura terjadi pada 2015 lalu.

BACA JUGA: 5 Fakta Unik Seputar Erik ten Hag, Calon Suksesor Ralf Rangnick

Saat itu, The Lions masih dilatih Bernd Stange sedang bersiap untuk Kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Jepang dan Suriah.

Beberapa sumber menjelaskan, Taufik memiliki darah Indonesia yang berasal dari ayahnya.

BACA JUGA: Menggila di All England, Bagas/Fikri Buntu di Swiss Open 2022, Ini Biang Keroknya

Kendati mendapat panggilan ke Timnas Singapura, belum ada jaminan bagi Taufik untuk bermain melawan Malaysia.

Dia harus bersaing dengan dua striker lainnya, yaitu Ikhsan Fandi atau Hafiz Nor.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler