Jembatan Ambruk, Kebun Kopi Terisolir

Selasa, 25 Februari 2014 – 17:20 WIB
Kebun kopi, ilustrasi. FOTO: getty images

jpnn.com - PAGARALAM - Jembatan di Bukit Kayu Manis (BKM), tepatnya di RT 13 Dusun Bumi Agung, Kelurahan Bumi Agung Kecamatan Dempo Utara, Pagaralam, Sumsel, ambruk dan terputus. Ratusan hektare kebun kopi di areal BKM  terisolir.

Levi Lestoni, 31, Ketua RT 13 Dusun Bumi Agung mengatakan  ambruknya jembatan tersebut karena derasnya arus Sungai Selangis. Jembatan dengan panjang 7 meter dan lebar 3 meter itu terputus. "Reruntuhan jembatan masih ada di pinggir aliran sungai,” katanya kepada wartawan Sumatera Ekspres (Grup JPNN), Selasa (25/2).

BACA JUGA: Kepala BKD Bulukumba Siap Dipidana

Dampak dari putusnya jembatan, sambung Levi, petani terhambat untuk menjangkau lokasi perkebunan. Setidaknya ada sekitar 500 hektare kebun kopi yang ada di seberang jembatan. Sebagai alternatif, warga membangun jembatan sederhana dari bambu.

“Namun, jembatan bambu tentunya tak bisa menolong terlalu lama. Jika diterjang arus sungai lagi, bisa terputus kembali. Tak hanya itu, jembatan bambu tentunya tak bisa dilalui dengan memakai kendaraan bermotor,” katanya. (ald/jpnn)

BACA JUGA: Hak Jawab Basuri Tjahaya Purnama dan Pernyataan Maaf JPNN

BACA JUGA: Mucikari Dolly Minta Kredit Lunak Rp 1 Miliar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ajukan Usulan Formasi CPNS 2014 Lebih Cepat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler