Jenderal dari Korlantas Sampai Turun ke Lokasi Laka Truk Maut di Bekasi, Apa Katanya?

Rabu, 31 Agustus 2022 – 15:05 WIB
Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan kepada awak media di lokasi truk menabrak tiang pemancar, Jalan Raya Sultan Agung, Kota Bekasi, Rabu (31/8). Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan mendatangi lokasi kejadian kecelakaan truk menabrak tiang pemancar sinyal di Jalan Raya Sultan Agung, Kota Bekasi, Rabu (31/8).

Aan ingin memastikan proses penyelidikan kecelakaan maut yang mewaskan sepuluh orang itu berjalan sesuai hukum.

BACA JUGA: Kronologi Truk Menabrak Tiang Pemancar yang Menewaskan 10 Orang di Bekasi, Mengerikan

"Kami masih selidiki, kami lihat dari bekas rem, ini ada beberapa kemungkinan, bisa human error, bisa gagal rem karena overload, ini masih kami selidiki," kata Aan di lokasi kejadian.

Aan mengatakan polisi masih belum mengetahui secara pasti penyebab kecelakaan tersebut.

BACA JUGA: Truk Tabrak Tiang Pemancar di Bekasi, 7 Siswa SD Tewas, Innalillahi

"Nanti dengan teknologi yang kami punya, akan ketahuan, sesaat sebelum kejadian berapa kecepatannya, saat kejadian, dan setelah tabrakan," ujar Aan.

Dia juga mengatakan pihaknya akan mengetahui apakah ada gagal rem dalam insiden maut itu.

BACA JUGA: Update Kecelakaan Truk di Bekasi, Korban Bertambah Jadi 30 orang

Diketahui, peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Sultan Agung, Kota Bekasi, tepatnya di depan SDN Kota Baru II & III, Rabu (31/8).

Berdasarkan informasi yang beredar di media sosial, truk menabrak tiang listrik di depan sekolah tersebut.

Selanjutnya, tiang roboh dan menimpa sejumlah kendaraan yang melintas jalan tersebut.

Akibat kecelakaan tersebut, sebanyak 30 orang menjadi korban, sepuluh di antaranya tewas. (cr1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Truk Tabrak Tiang Listrik di Bekasi, 8 Orang Tewas


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler