Jenderal Timur ingin Nikmati Cuti

Senin, 28 Oktober 2013 – 12:01 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Jenderal Timur Pradopo sudah tak lagi jadi orang nomor satu Korps Bhayangkara. Ia digantikan Komjen Pol Sutarman yang sebelumnya menjabat Kabareskrim. Sudah tiga kali Sutarman menggantikan jabatan Timur. Yakni, Kapolda Jawa Barat, Kapolda Metro Jaya dan Kapolri.

Timur ditemui wartawan usai serah terima memori jabatan antara Kapolri lama dan baru, Senin (28/10) di Mabes Polri, Timur mengaku setelah ini ingin menikmati cuti.

BACA JUGA: Sutarman Perjuangkan Kesejahteraan Anggota

Sebab, ia mengaku selama bertugas sebagai Polri, belum pernah cuti. "Saya selama bertugas tidak pernah cuti," ujar Timur Pradopo.

Karenanya, setelah tak lagi mengemban jabatan strategis di Polri, pria berkumis itu ingin menikmati masa-masa cutinya. Bahkan, ia menegaskan, akan berkeliling-keliling untuk menikmati cuti itu. Namun, ia tak menyebut spesifik apakah yang dimaksudnya itu keliling Indonesia atau keliling dunia. "Saya akan menikmati dulu cuti saya. Pokoknya muter-muter deh," kata Timur.

BACA JUGA: Hakim Agung Batal Bersaksi di Pengadilan Tipikor

Saat ditanya soal apakah dia dipensiunkan, Timur menjawab bahwa pergantiannya terkait persiapan pemilu 2014. "Saya kira tidak ada pensiun, Nanti kan sudah ada aturannya. Kan sudah mau menjelang pemilu sebentar lagi," kata jendral yang dikenal kerap menggunakan kata-kata "makasih ya dek" saat diwawancara awak media itu. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Brimob Tewas Ditusuk di Depan Koramil

BACA ARTIKEL LAINNYA... Serahkan Memori Jabatan ke Sutarman


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler