Jero Tak Mau Rp1 Triliun per Hari jadi Ngadat

Jumat, 16 Agustus 2013 – 13:05 WIB
Menteri ESDM Jero Wacik saat diwawancarai wartawan di kompleks DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat, (16/8). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengaku ada hal yang paling dia takutkan setelah Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Selasa malam (13/8). Kekhawatiran itu yakni mengenai nasib industri migas ke depannya.

"Pak Rudi ditangkap KPK katanya ditemukan uang dan segala macam, kalian sudah tau lah. Tapi, yang paling saya khawatirkan adalah industri Migas. Kerena itu urusan bangsa dan itu nomor satu. Industri migas harus diselamatkan dulu," papar Jero usai menghadiri pidato Kenegaraan di Senayan, Jakarta, Jumat (16/8).

BACA JUGA: Jokowi Bentengi Diri dari Godaan Konvensi

Terlebih kata Jero, industri migas menghasilkan Rp 1 triliun sehari. "Kalau itu berhenti saja sehari, maka akan terhenti uang untuk negara," katanya.

Jero lantas mengklaim bahwa pascatertangkapnya Rudi oleh KPK, dia langsung memikirkan cara untuk menyelamatkan kepentingan negara. Dengan cara yang sudah ia lakukan, Jero yakin hal itu bisa menyelamatkan industri migas di Indonesia.

BACA JUGA: Hatta Ngaku tak Kenal Bos PT Kernel

"Karena itu saya waktu hari pertama Rudi ditangkap, saya langsung selamatkan industri migas dengan tunjuk pengganti tugas Kepala SKK Migas. Dengan gitu industri migasnya akan normal," pungkasnya. (chi/jpnn)

 

BACA JUGA: Jero: Saya Clear di Kasus Rudi!

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Yakin 2014 Pendapatan Perkapita Mendekati USD 5 Ribu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler