Jeunesse Resmi Hadir di Indonesia

Sabtu, 30 Juli 2016 – 22:27 WIB
Grand Launching Jeunesse. Foto: Vox Populi for JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Juenesse meramaikan persaingan bisnis perawatan di Indonesia. Perusahaan pemasaran langsung produk teknologi perawatan kulit dan nutrisi asal Amerika Serikat itu menghelat Jeunesse Grand Launching Indonesia, Sabtu (30/7).

Duo penggagas Jeunesse, Randy Ray dan Wendy Lewis hadir dan turut memeriahkan acara bersama dengan sekitar 2500 praktisi pemasaran langsung Indonesia dalam momen istimewa.

BACA JUGA: Industri Asuransi Dihantui Pesimisme

Acara itu juga ditandai dengan peluncuran Youth Enhancement System (YES). Itu adalah sebuah rangkaian produk teknologi anti penuaan dini yang berfokus pada kesehatan, umur panjang dan pembaharuan sel yang membantu banyak orang menikmati hidup sehat dan awet muda.

Didirikan di Orlando, Florida Amerika Serikat pada 9 September 2009, Jeunesse Global merupakan perusahaan pemasaran langsung produk-produk anti penuaan dini yang berbasis teknologi sel punca (stem cell) yang dikembangkan oleh tim ilmuwan & periset unggul serta fasilitas infrastruktur riset & pegembangan terdepan.

BACA JUGA: Deposito tak Menarik, BNI Siapkan Wealth Management

Dr. Vincent Giampapa, salah satu penasihat medis Jeuness telah dinominasikan untuk menerima Hadiah Nobel di bidang riset pemanfaatan sel punca untuk anti penuaan dini (anti-aging) dan kesehatan.

General Manager Jeunesse Global Indonesia, Hari Utomo mengaku sangat bersyukur dan bangga dengan diresmikannya kehadiran bisnis global Jeunesse di Indonesia.

BACA JUGA: Bangun 10 Diler, Auto2000 Kucurkan Rp 1 Triliun

“Produk-produk Jeunesse baru dikenal di Indonesia sejak empat tahun yang lalu, namun seperti di berbagai negara lain di mana Jeunesse berhasil menjadi pemimpin pasar, begitupun di Indonesia,” ujarnya.

“Kami begitu optimistis bahwa peluang Jeunesse untuk menjadi pemain terbesar dalam industri network marketing dalam negeri begitu besar, ini didukung penuh oleh platform bisnis paduan e-commerce, sistem dropshipping, networking dan manajemen luar biasa serta produk dan peluang kewirausahaan terbaik,” imbuhnya.

Sementara itu, penggagas Jeunesse, Randy Ray mengatakan, Jeunesse tidak hanya berkomitmen untuk senantiasa menemukan terobosan-terobosan ilmiah menakjubkan yang dapat mengubah hidup, menikmati manfaat kemajuan teknologi dan menemukan semangat untuk berbagi penemuan-penemuan yang luar biasa dengan masyarakat luas di seluruh dunia.

“Kami juga menghadirkan peluang kewirausahaan yang mampu membangkitkan semangat dan membangun mimpi dari para pengusaha berbakat di seluruh dunia,” ujarnya.

Di sisi lain, penggagas Jeunesse, Wendy Lewis mengatakan bahwa sistem bisnis global online real-time Jeunesse yang unik memanfaatkan efisiensi teknologi terkini dan efektifitas tinggi dari hubungan pemasaran yang memungkinkan mengubah konsumen menjadi pengusaha global yang cerdas.

Sementara itu, Presiden Jeunesse Global Asia Pasifik & Timur Tengah, Kanwar Bhutani, menyampaikan, Indonesia adalah negara yang memiliki potensi pasar yang demikian besar, sehingga begitu berpeluang untuk menjadi market leader di kawasan Asia Pasifik.

Chief Visionary Officer, Scott A. Lewis menggarisbawahi bahwa Jeunesse bukanlah cerita usang yang sama tentang perawatan kulit dan suplemen.

“Kami bukan model jaringan lama seperti kebanyakan lainnya. Jeunesse adalah bisnis global yang membantu banyak insan mencapai potensi penuh mereka dalam penampilan muda dan hidup sehat, dalam merangkul kehidupan,” katanya.

“Kami menyebutnya sebagai sebuah pergerakan global (global movement). Jeunesse menggabungkan terobosan ilmu pengetahuan dalam sebuah sistem produk yang mampu meningkatkan peremajaan dengan bekerja pada tingkat sel di dalam tubuh. Dengan berfokus pada kesehatan, panjang umur, dan pembaruan sel, kami membantu orang menikmati hidup, dan keawetmudaan yang bertahan,” imbuhnya.

Platform bisnis yang sepenuhnya e-commerce telah memungkinkan para pemasar Jeunesse melakukan aktivitas pemasarannya melintasi batas wilayah negara dan waktu, tanpa perlu toko atau kantor fisik.

Bahkan sistem pengiriman barangnya yang bersistem dropshipping (Pengiriman produk oleh supplier lokal) didukung oleh kantor distributor di lebih dari 30 negara yang siap mengantarkan pesanan ke lebih dari 100 negara.

Hingga saat ini Jeunesse telah memiliki jutaan pemasar di seluruh dunia, dan lebih dari 100 ribu di Indonesia. Salah satu momen paling membanggakan bagi Jeunesse adalah berhasil diraihnya penjualan global hingga bernilai lebih dari USD 1 milyar pada 2015.

Saat ini, Direct Sales Association, lembaga pemasaran langsung dari Amerika memposisikan Jeunesse di peringkat ke-18 dari 100 perusahaan pemasaran langsung terbaik dunia, dan di peringkat ke-9 dari 20 terbaik di Amerika Serikat. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Negara Paling Banyak Berinvestasi di Indonesia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler