JK: Kalau Enggak Gitu, Bukan FPI Namanya

Rabu, 12 November 2014 – 23:44 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla nampaknya tak ingin ikut larut dalam perdebatan terkait aksi-aksi anarkis FPI belakangan yang belakangan menolak pelantikan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai Gubernur DKI Jakarta. Ia tak kaget mendengar sejumlah aksi ormas itu sepekan terakhir. Termasuk meminta adanya gubernur tandingan. Pria yang akrab disapa JK ini bahkan memberi isyarat sudah biasa melihat aksi FPI yang demikian.

"FPI memang gitu, kalau enggak gitu bukan FPI namanya," ujar JK di kantor Wapres, Jakarta Pusat, Rabu, (12/11).

BACA JUGA: JK: Antisipasi Macet, Tanya Ahok Saja

JK enggan berkomentar banyak mengenai ormas yang rajin menuai kritik tersebut. Menurutnya aksi-aksi FPI tidak mungkin menggagalkan aturan yang sudah ada.

"Mana mungkinlah. Itu simbol-simbol saja," sambungnya.

BACA JUGA: FPI Laporkan Ahok ke Polda Metro Jaya

Sebelum menjadi Wapres lagi, JK termasuk tokoh yang mendukung adanya pembubaran ormas tersebut jika sudah melanggar aturan-aturan hukum yang berlaku. Menurutnya, aksi FPI yang brutal bisa ditindak dengan UU Ormas. JK sempat mengkritik FPI karena sejumlah pernyataan-pernyataan kelompok itu yang mengarah pada tindakan makar. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Serahkan SP3 di Waduk Ria Rio , Satpol PP Dihadang Ibu-ibu

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bocah Tewas Tersengat Listrik di Mal, Orang Tua Diminta Waspada


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler