JK Sempat Ragukan Kepemimpinan Dahlan

Rabu, 29 Februari 2012 – 21:49 WIB

JAKARTA - Mantan Wakil Presiden, Jusuf Kalla mengaku sebagai orang yang sempat meragukan kepemimpinan Dahlan Iskan saat ditunjuk sebagai Direktur Utama (Dirut) PLN. Pasalnya, perusahaan plat merah itu membutuhkan pengetahuan yang tekhnis.

"Banyak yang meragukan Pak Dahlan di PLN. Saya juga termasuk orang yang meragukan karena memimpin perusahaan yang teknis," kata pria yang akrab disapa JK ini pada peluncuran buku karya Dahlan Iskan di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (29/2).

Namun keraguan itu dijawab Dahlan dengan membuat gebrakan di PLN. Salah satunya adalah tidak ada lagi pemadaman lampu secara bergiliran di seluruh Indonesia.

"Tapi pengalaman kita di mana-mana , masalah CEO (Chief Executive Office) itu adalah masalah commonsense (bisnis yang tindakannya didasarkan pada akal sehat), bukan soal tekhnis.  Yang urus teknis ada direktur. Yang dipake Pak Dahlan adalah commonsense, yang logis saja," katanya.

Mantan Ketua Umum Partai Golkar ini menjelaskan keberhasilan Dahlan dalam memimpin PLN karena mampu memperpendek proses birokrasi dengan berorientasi pada hasil buka pada proses.

"Dahlan mampu merubah result oriented. Sama seperti saya, proses nomor dua, asal jangan juga melanggar aturan, karena kalau salah juga bahaya. Kalau murni birokrasi ya susah. Apa yang dibuat ia memperpendek proses dengan result oriented tapi tidak salah (melanggar aturan)," katanya. (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... WNA Jadi Tersangka Baru Kasus Indosat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler