Jokowi Bisa Kewalahan jika Lawan Risma

Kamis, 27 Februari 2014 – 02:28 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Peneliti Cirus Network, Hasan Nasbi menilai tokoh-tokoh yang masuk dalam bursa calon presiden (capres) pemilu 2014 tidak akan mampu menandingi popularitas Joko Widodo alias Jokowi. Gubernur DKI Jakarta itu diprediksi akan menang mudah jika hanya bersaing dengan tokoh-tokoh yang kini masuk bursa capres.

Situasi ini dikhawatirkan berdampak buruk terhadap kualitas pemilu presiden 2014. Pasalnya, tanpa persaingan ketat, tidak akan muncul gagasan-gagasan cemerlang dari para kandidat capres.

BACA JUGA: Capres Bekas Jenderal Dilarang Saling Serang

Karenanya, Hasan menilai sangat penting dimunculkan calon-calon yang lebih mumpuni untuk menghadapi Jokowi.

"Kalau lawannya cuma Ical, Prabowo, Gita Wirjawan, Jokowi cuma perlu jemur kaus kaki, nyebur ke kali sekali dua kali lagi selesai," kata Hasan  dalam acara diskusi bertajuk 'MencariTokoh Pesaing Jokowi' di Jakarta, Rabu (26/2).

BACA JUGA: Prabowo-Raja Jordania Kerjasama Bidang Pendidikan

Hasan menuturkan, sebenarnya banyak tokoh yang mampu bersaing dengan Jokowi. Salah satunya adalah Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang sudah terbukti kemampuan dan popularitasnya.

Melawan Risma, lanjutnya, jurus pencitraan Jokowi tidak akan cukup untuk memenangkan pemilihan.

BACA JUGA: Lagi, KPK Periksa Artis Terkait Pencucian Uang Wawan

"Kalau lawannya seperti Risma maka Jokowi terpaksa harus ekspolarasi gagasan-gagasan baru," ujar Hasan.

Hasan menambahkan, sejumlah tokoh dari kalangan pengusaha seperti Dr Tahir, Ignasius Jonan, Emirsyah Satar dan Chairul Tanjung juga layak melawan Jokowi. Mereka terbukti memiliki kepemimpinan dan kecerdasan yang mumpuni untuk memimpin bangsa.

"Kalau lawannya Ignatius Jonan, Emirsyah Satar, Tahir nanti mereka cerita kesuksesan jadi CEO, masak yang satu jemur-jemur kaos kaki," tandasnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mabes SP3 Kasus Dugaan Pelanggaran Pemilu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler