Jokowi Enggan Beri Pesan ke Kaesang, Begini Alasannya

Selasa, 26 September 2023 – 20:12 WIB
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep usai acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas): Deklarasi Politik PSI di Djakarta Theater, Jakarta, Senin (25/9/2023). (ANTARA/Narda Margaretha Sinambela)

jpnn.com - CIANJUR - Presiden Jokowi enggan memberikan pesan ke Kaesang Pangarep, terkait langkah politik putra bungsunya tersebut yang kini diangkat menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Presiden beralasan Kaesang sudah dewasa, sudah berumah tangga dan selama ini sudah banyak menerima pesan.

BACA JUGA: Kaesang Terjun ke Politik dan Menjadi Ketum PSI, Jokowi Bilang Begini

Meski demikian presiden mengaku merestui langkah politik Kaesang.

"Ya, (Kaesang) minta doa restu orang tua. Ya, saya restui," ujar Jokowi.

BACA JUGA: Gerindra Pengin Kaesang Pangarep Bawa PSI Dukung Prabowo

Presiden mengatakan hal tersebut seusai menghadiri pembukaan Jambore Nasional Dai Desa Madani Parmusi di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP), Cibodas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (26/9).

Jokowi mengatakan putra bungsunya itu sudah dewasa dan memiliki keluarga.

BACA JUGA: Jimly Asshiddiqie Sebut Gugatan Batas Usia Capres Cawapres Bikin Malu Jokowi

Karena itu, terkait keputusannya menerima jabatan sebagai ketua umum PSI, sebaiknya ditanyakan langsung kepada PSI maupun Kaesang.

"Ya, ditanyakan kepada PSI, tanyakan ke Kaesang, wong sudah dewasa, sudah punya keluarga, sudah punya istri, masa ditanyakan ke bapaknya terus," kata Jokowi.

Dia menegaskan bahwa dalam keluarganya sudah terbiasa dengan tanggung jawab.

Ketika seseorang sudah berkeluarga dan memiliki pasangan, kata Jokowi, maka harus bisa mandiri dan bertanggung jawab atas segala keputusan.

"Di keluarga saya sudah terbiasa seperti itu, bahwa kalau sudah berkeluarga, apalagi sudah punya istri, sudah punya rumah sendiri, ya, harus tanggung jawab, harus mandiri. Apa yang sudah diputuskan, pasti sudah dihitung baik buruknya, dihitung risikonya," tegasnya.

Jokowi pun menyatakan enggan memberikan pesan kepada Kaesang karena dia menilai putranya sudah dewasa.

"Enggak ada (pesan), sudah gede, kebanyakan pesan," kata Presiden Jokowi. (Antara/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sukarelawan Gibran Hadir di Kopdarnas PSI, Kaesang Ajak Berjuang Bersama


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler