Jokowi jadi Rebutan Foto Selfie Peserta KTT APEC

Senin, 10 November 2014 – 18:20 WIB
Presiden Joko Widodo tampak di tengah kerumuman peserta KTT APEC, yang dengan smartphone-nya mengambil potret selfie bersama Jokowi. Foto: Andy Wong/Pool/AFP

jpnn.com - BEIJING - Sosok Joko Widodo ternyata tak hanya menjadi fenomena di dalam negeri. Dalam debutnya ke luar negeri sebagai Presiden RI, Jokowi juga menjadi orang yang dicari-cari, walau hanya sebatas foto selfie.

Jokowi kini masih berada di Beijing melakoni pertemuan Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) di China National Convention Center di Beijing, Senin (10/11).

BACA JUGA: Ahok Diminta Segera Dilantik Jadi Gubernur DKI

Usai memberikan pidatonya di hadapan para kepala negara peserta, investor asing dan diplomat di acara tersebut, Jokowi mendapat aplaus meriah, ucapan selamat, ajakan salaman hingga permintaan foto bareng alias selfie. 

“Jokowi adalah bintang panggung dalam konferensi tingkat tinggi Asia pada November,” kata Direktur Utama BowerGroupAsia, Ernest Bower, seperti dilansir dari Wall Street Journal, Senin (10/11).

BACA JUGA: Effendi Simbolon Siap Disanksi PDIP

Menurut Bower, salah satu yang membuat setiap pemimpin negara ingin menemuinya karena kemunculan Indonesia yang semakin diperhitungkan di pasar global. 

“Indonesia sedang menanjak, dan bangsa itu memiliki kepercayaan untuk menegaskan diri dalam urusan bisnis kreatif terkait usaha menentukan masa depan sendiri. Jokowi menemukan momen di tema tersebut," ujar Bower. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Jokowi Diminta Jujur Akui Kartu Sakti Hanya Melanjutkan Program SBY

BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Forum Dunia, Jokowi Wajib Berbahasa Indonesia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler