Jokowi-JK Nongol, Peserta Pleno Rekapitulasi Suara Pilpres Kaget

Selasa, 22 Juli 2014 – 21:02 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK) tiba-tiba nongol di Kantor Komisi Pemilihan Umum, di Jakarta, Selasa (22/7), malam ,saat Ketua KPU Husni Kamil Malik tengah membacakan hasil rekapitulasi perolehan suara pemilihan presiden 2014.

Jokowi datang mengenakan baju batik lengan panjang berwarna coklat keemasan dan JK mengenakan batik berwana biru lengan panjang.

BACA JUGA: Kabar Ribuan Massa Prabowo-Hatta Geruduk KPU Hanya Isapan Jempol

Kedatangan capres cawapres yang diusung koalisi poros PDI Perjuangan itu terang saja mengejutkan seisi ruangan sidang pleno. Sebab, tak diduga keduanya pasangan ini akan nongol di kantor Husni Kamil.

Tak pelak, beberapa peserta rapat pleno juga berusaha mendekat kepada Jokowi-JK, hanya sekedar memberikan ucapan selamat. Keduanya pun membalas dengan melemparkan senyuman atas ucapan yang diberikan tersebut.

BACA JUGA: Tolak Hasil Pilpres, Prabowo Dinilai Tak Dewasa

Suasana sedikit riuh. Sehingga membuat Husni berupaya menenangkan seisi ruang sidang. "Mohon maaf hadirin harap suaranya tenang," kata Husni.

Sementara, tak terlihat capres cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Kantor KPU. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Prabowo Tolak Hasil Pilpres, Mega: Kami Serahkan ke KPU

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Buka Peluang Penyelidikan Baru Kasus Century


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler