Jokowi: Kita Akan Promosikan Besar-besaran

Rabu, 31 Juli 2019 – 17:13 WIB
Jokowi dan Iriana. Foto: BPMI Setpres

jpnn.com, SAMOSIR - Setelah tiga hari berada di kawasan Danau Toba, Sumatera Utara, Presiden Joko Widodo alias Jokowi kian mantap untuk segera mempromosikan salah satu destinasi superprioritas itu secara besar-besaran.

Menurut Jokowi, kawasan Danau Toba menyimpan banyak potensi wisata yang menarik. Tak hanya menyajikan pemandangan alam yang indah, kawasan sekitar danau vulkanik terbesar di dunia itu juga menyimpan potensi wisata budaya seperti desa adat dan desa ulos.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Merespons Persoalan Keramba Jaring Apung di Danau Toba

Selama berkunjung ke Sumut bersama Ibu negara Iriana, Presiden ketujuh RI itu melihat langsung potensi pariwisata yang ada di Tapanuli Utara, Samosir, Toba Samosir (Tobasa), hingga Humbang Hasundutan. Sehingga, Jokowi berkomitmen untuk membenahi kawasan Danau Toba agar menjadi destinasi wisata yang terintegrasi dan menarik.

“Desa adat, desa ulos, semuanya juga akan direhab total. Pasarnya, pasar suvenir, kemudian pasar yang di sini juga akan dikerjakan tahun ini dan tahun depan," kata Jokowi usai meninjau Tano Ponggol, di Kabupaten Samosir, Rabu (31/7).

BACA JUGA: Jokowi Disarankan Pilih Menteri dari Ahli Dibanding Parpol

BACA JUGA: Presiden Jokowi Merespons Persoalan Keramba Jaring Apung di Danau Toba

Sejumlah fasilitas dan infrastruktur pendukung pariwisata di kawasan Danau Toba akan dibenahi pemerintah. Selain membangun dermaga, kapalnya juga akan dibelikan oleh negara. Berikutnya baru dilakukan promosi besar-besaran.

BACA JUGA: Ibu Kota akan Pindah ke Kalimantan, di Mana Persisnya? Ini Penjelasan Jokowi

"Dua dermaga pelabuhan akan diselesaikan semua sehingga kapalnya juga akan dibelikan lagi, ditambah. Dermaganya semua selesai, setelah itu akan promosikan, akan marketing secara besar-besaran Danau Toba,” tutur presiden.

Meski saat ini promosi sudah dimulai, tetapi dalam skala besar akan dimulai tahun depan. Jokowi berharap pada 2020 nanti semua produk wisata di kawasan Danau Toba sudah selesai dikembangkan.

“Produknya ya tadi, desa adat, desa ulos, pasarnya, pasar suvenir, semuanya, jalannya siap, dermaganya siap, termasuk ini terusan Tano Ponggol selesai. Ini pekerjaan besar, dilebarkan 80 eter sehingga nanti kapal itu bisa muter Pulau Samosir,” jelasnya.

Dalam pengembangan kawasan Danau Toba, pembangunan dan penataan lokasi wisata dan infrastruktur pendukungnya akan berjalan secara paralel. Pengembangan sumber daya manusia (SDM) juga akan menjadi prioritas.

“SMK-SMK di sini beberapa nanti akan kita switch, kita ubah ke SMK pariwisata. Ini paralel semuanya. Enggak bisa hanya produknya, SDM-nya enggak," tandas mantan wali kota Solo itu. (fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PKS Persilakan SBY Bertemu Jokowi, Tidak Perlu Lapor


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Jokowi   Danau Toba   Iriana  

Terpopuler