jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo menerima delegasi Asian Infrastucture Investment Bank (AIIB) di Istana Kepresidenan Bogor, Senin (12/3).
Dalam sambutannya, presiden yang akrab disapa dengan panggilan Jokowi mengapresiasi kunjungan mereka ke Tanah Air.
BACA JUGA: Ruhut Sitompul Duga SBY Dukung Jokowi agar AHY jadi Menteri
Sesuai agenda, 12 orang delegasi yang dipimpin oleh Director AIIB Christopher LEGG (Australia) juga akan melakukan kunjungan ke sejumlah daerah untuk melihat langsung proyek yang berkaitan dengan AIIB, antara lain di Yogyakarta dan Solo.
Pada kesempatan itu, Jokowi menyampaikan apresiasi, serta dukungan pemerintah untuk keberlangsungan kerja sama dengan AIIB.
BACA JUGA: Oso: Semua Kunci Ada di Tangan Joko Widodo
"Indonesia mendukung penuh dan memberikan perhatian serius untuk bergabung dengan AIIB," ucap Presiden.
Director AIIB dari Indonesia, Rionald Silaban menyampaikan dalam pertemuan itu mereka melakukan banyak diskusi dengan presiden, utamanya berkaitan dengan program pemerintah dalam membangun infrastruktur.
BACA JUGA: Di Depan Jokowi, SBY Ungkap Penyebab Elektabilitasnya Jatuh
Karena itu, katanya, AIIB akan memastikan keterlibatan dalam berbagai program pemerintah.
"Kami akan memperhatikan dan melihatnya satu-persatu, dan membawa proposal untuk membuktikan keterlibatan ini," jelas Rionald.(fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi: Mas Agus Muda, Ganteng, Pintar, Rapi dan Cling
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam