JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo resmi melantik Syamsudin Noor sebagai Wali Kota Jakarta Selatan. Acara pelantikan dilangsungkan di Setu Babakan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (15/5).
"Hari ini saya gubernur DKI Jakarta dengan resmi lantik saudara Syamsuddin Noor sebagai Walikota Jakarta Selatan," kata Jokowi mengukuhkan jabatan Syamsudin.
Sebelumnya Syamsudin menjabat sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Selatan. Ia naik pangkat menjadi wali kota menggantikan Anas Effendi. Anas telah dimutasi menjadi Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah.
Dalam sambutannya, Jokowi berpesan agar Syamsudin bisa menjaga area resapan air di wilayah selatan Jakarta. Ia mengingatkan agar daerah resapan air itu tidak beralih fungsi menjadi daerah pemukiman.
Lebih lanjut Jokowi berpesan agar Syamsudin tetap melestarikan kebudayaan asli Betawi di wilayah Jakarta Selatan seperti Setu Babakan. Syamsudin juga diminta untuk melakukan komunikasi yang efektif dengan warga terkait proyek-proyek di wilayahnya.
"Terakhir, proyek-proyek besar ada di Jaksel, MRT, normalisasi sungai Pesanggrahan dan Ciliwung. Mohon pendekatannya dialogis, ajak masyarakat bicara untuk mendapatkan dukungan," ucap Jokowi.
Pada acara pelantikan, Gubernur Jokowi datang didampingi istrinya, Iriana Widodo. Acara pelantikan turut dihadiri oleh Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta, Ferriyal Sofyan dan para wali kota wilayah Jakarta lainnya. Warga sekitar juga terlihat menyaksikan acara ini. (dil/jpnn)
"Hari ini saya gubernur DKI Jakarta dengan resmi lantik saudara Syamsuddin Noor sebagai Walikota Jakarta Selatan," kata Jokowi mengukuhkan jabatan Syamsudin.
Sebelumnya Syamsudin menjabat sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Selatan. Ia naik pangkat menjadi wali kota menggantikan Anas Effendi. Anas telah dimutasi menjadi Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah.
Dalam sambutannya, Jokowi berpesan agar Syamsudin bisa menjaga area resapan air di wilayah selatan Jakarta. Ia mengingatkan agar daerah resapan air itu tidak beralih fungsi menjadi daerah pemukiman.
Lebih lanjut Jokowi berpesan agar Syamsudin tetap melestarikan kebudayaan asli Betawi di wilayah Jakarta Selatan seperti Setu Babakan. Syamsudin juga diminta untuk melakukan komunikasi yang efektif dengan warga terkait proyek-proyek di wilayahnya.
"Terakhir, proyek-proyek besar ada di Jaksel, MRT, normalisasi sungai Pesanggrahan dan Ciliwung. Mohon pendekatannya dialogis, ajak masyarakat bicara untuk mendapatkan dukungan," ucap Jokowi.
Pada acara pelantikan, Gubernur Jokowi datang didampingi istrinya, Iriana Widodo. Acara pelantikan turut dihadiri oleh Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta, Ferriyal Sofyan dan para wali kota wilayah Jakarta lainnya. Warga sekitar juga terlihat menyaksikan acara ini. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Siap Penuhi Panggilan Komnas HAM
Redaktur : Tim Redaksi