Jokowi Perintahkan Evakuasi Korban Kapal Tenggelam, Sampai Ketemu!

Jumat, 04 September 2015 – 10:26 WIB
Joko Widodo. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyampaikan rasa duka yang mendalam kepada keluarga korban musibah tenggelamnya kapal di Sabar Berenam Selangor. Kapal itu tenggelam di wilayah Malaysia, Kamis (3/9) kemarin.

"Semoga keluarga tabah dan kuat," ujar presiden yang akrab disapa Jokowi itu dalam arahannya di Jakarta, Jumat (4/9).

BACA JUGA: Anak Buah Mega Sebut Buwas Korban Kasus Pelindo

Kapal kayu yang tenggelam itu berpenumpang 100 WNI. Diduga kapal itu kelebihan muatan sehingga tenggelam. Seharusnya, kapal itu hanya berpenumpang 70 orang. 

Jokowi meminta tim SAR menemukan semua penumpang dalam operasi pencarian.

BACA JUGA: IPW: Buwas Dicopot Bikin Koruptor Besar Kepala

"Saya sudah perintahkan operasi pencarian sampai korban ditemukan. Lakukan evakuasi bagi korban yang sudah ditemukan," imbuhnya.

Saat ini jumlah korban selamat dari catatan Kemlu sebanyak 20 orang. Sedangkan, korban tewas sebanyak 14 orang. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Kapolri Didesak Akui Gaya Kepemimpinan Buwas tak Pas dengan Jokowi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Selain Buwas, Tiga Kapolda Ikut Diganti


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler