Jordi Amat dan Sandy Walsh Segera Tiba di Indonesia, Ini Jadwalnya

Kamis, 12 Mei 2022 – 21:02 WIB
Jordi Amat saat membela klubnya, K.A.S Eupen. Foto: Twitter/JordiAmat5.

jpnn.com, JAKARTA - PSSI memastikan dua calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat dan Sandy Walsh akan segera tiba di Jakarta. Mereka akan menjalani tes medis dan menyelesaikan sejumlah proses perpindahan kewarganegaraan.

Sekjen PSSI Yunus Nusi menjelaskan bahwa Jordi Amat bakal tiba di Jakarta pada Sabtu (14/5). sedangkan Sandy Walsh baru datang beberapa hari kemudian karena masih ada urusan yang harus diselesaikan di Belgia.

BACA JUGA: Sikat Juventus, Inter Milan Genapkan Koleksi Trofi Coppa Italia

Setelah tiba di Jakarta, Amat akan langsung menuju ke Kedutaan Besar Spanyol di Indonesia. Dia akan mengurus berbagai dokumen mengenai proses perpindahan kewarganegaraan.

Selain itu, Jordi Amat juga dijadwalkan melakukan tes medis atau medical check-up di salah satu rumah sakit di Jakarta.

BACA JUGA: Manchester City Gulung Wolverhampton, Kevin De Bruyne Ukir Rekor Tak Biasa

"Kami berterima kasih kepada Kemenpora dan Kemenkumham yang selama ini membantu proses naturalisasi ini," kata Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Mantan Exco PSSI itu menjelaskan bahwa dirinya berharap seluruh proses naturalisasi bisa berjalan lancar sehingga Jordi Amat dan Sandy Walsh bisa segera memperkuat Timnas Indonesia.

BACA JUGA: Shin: Indonesia Wajib Menang Atas Filipina dan Myanmar

Harapan PSSI agar proses perindahan kewarganegaraan kedua pemain tersebut bisa cepat selesai bukan tanpa alasan.

Pasalnya, tenaga Jordi Amat dan Sandy Walsh dibutuhkan Skuad Garuda untuk mengikuti Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8 sampai 14 Juni mendatang. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diwarnai Penalti Gagal dari Lawan, Timnas U-23 Indonesia Bantai Timor Leste 4-1


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler