Juara di Wimbledon 2018, Novak Djokovic Kembali ke 10 Besar

Selasa, 17 Juli 2018 – 11:23 WIB
Pasangan juara Wimbledon 2018, Novak Djokovic (kiri) dan Angelique Kerber saat The Champions Dinner. Foto: AELTC/Thomas Lovelock

jpnn.com, LONDON - Keberhasilan Novak Djokovic menjadi jawara di Wimbledon 2018, Minggu (15/7) kemarin, membuat ranking dunia petenis Serbia tersebut kembali terkerek.

Dia juga kembali masuk hitungan sebagai calon kandidat juara grand slam-grand slam selanjutnya. Termasuk Amerika Serikat (AS) Terbuka yang bakal berlangsung 27 Agustus mendatang.

BACA JUGA: Wimbledon 2018: Kalahkan Nadal, Djokovic di Ambang Juara

Setelah terpuruk lantaran cedera siku kanan setahun terakhir, gelar Wimbledon keempat yang dia rengkuh kemarin membuatnya kini menduduki ranking sepuluh dunia. Ini menjadi kali pertama dia comeback ke jajaran petenis top ten sejak sembilan bulan lalu tepatnya 30 Oktober 2017.

Padahal, Nole, sapaan akrab Djokovic datang ke Wimbledon dengan predikat ranking 22 dunia. Itu juga yang membuat Djokovic kemarin menahbiskan diri sebagai petenis dengan ranking terendah yang mampu menjadi kampiun Wimbledon dalam 18 tahun terakhir.

BACA JUGA: Malam Ini! Semifinal Super di Wimbledon: Djokovic vs Nadal

Tepatnya sejak petenis Kroasia Goran Ivanisevic menjadi kampiun pada 2001. Saat itu Ivanisevic menjadi juara dalam status ranking 125 dunia. “Sebelumnya saya tidak berharap mampu kembali ke puncak di Wimbledon,” ucap Djokovic dilansir situs resmi ATP.

“Setelah Roland Garros (Prancis Terbuka) saya masih ragu. Namun, di lain sisi saya masih memiliki keyakinan mampu kembali bertanding di level tertinggi,” tambah pemilik 13 titel grand slam tersebut.

BACA JUGA: Novak Djokovic Mulus ke 32 Besar Roland Garros

Koleksi 13 titel mayor membuat Djokovic kini berada di posisi keempat pengumpul gelar grand slam tunggal putra sepanjang masa. Di masih di belakang Roger Federer (20), Rafael Nadal (17), dan Pete Sampras (14).

Dari sektor tunggal putri, lolosnya Serena Williams ke partai puncak juga mengerek rankingnya secara signifikan. Serena datang ke Wimbledon dengan predikat ranking 181 dunia pasca comeback dari cuti hamil dan melahirkan selama 13 bulan pada Februari.

Kemarin, dalam rilis resmi ranking WTA terbaru, peringkat Serena terkerek 153 posisi. Kini dia telah menembus ranking 28 dunia. “Saya telah mengambil langkah penting di Wimbledon ini. Saya ingin pastikan perjalanan ini baru dimulai kembali,” jelas petenis yang telah mengumpulkan 23 titel grand slam tersebut dilansir situs resmi WTA.

Di lain sisi, gelar Wimbledon yang direngkuh Angelique Kerber usai menaklukkan Serena di final membuat rankingnya terkerek enam peringkat. Kini dia menduduki ranking empat dunia. Tepat di bawah Simona Halep, Czroline Wozniacki, dan Sloane Stephens.

Kevin Anderson yang dikalahkan Djokovic di final juga mendapat ganjaran atas prestasinya menembus final grand slam untuk kali kedua sepanjang karir di Wimbledon. Petenis Afrika Selatan itu kini menduduki ranking lima dunia. Itu adalah ranking terbaiknya sejak terjun di tenis pro selama sebelas tahun. Tepatnya sejak 2007. (irr)

Ranking Putra (10 besar)

Ranking Nama Negara Usia Poin

1 Rafael Nadal (Spanyol) 32 9310

2 Roger Federer (Swiss) 36 7080

3 Alexander Zverev (Jerman) 21 5665

4 Juan Martin del Potro (Argentina) 29 5395

5 Kevin Anderson (Afrika Selatan) 32 4655

6 Grigor Dimitrov (Bulgaria) 27 4610

7 Marin Cilic (Kroasia) 29 3905

8 John Isner (Amerika Serikat) 33 3720

9 Dominic Thiem (Austria) 24 3665

10 Novak Djokovic (Serbia) 31 3355

Ranking Putri (10 besar)

Ranking Nama Negara Usia Poin

1 Simona Halep (Rumania) 26 7571

2 Caroline Wozniacki (Denmark) 28 6740

3 Sloane Stephens (Amerika Serikat) 25 5463

4 Angelique Kerber (Jerman) 30 5305

5 Elina Svitolina (Ukraina) 23 5020

6 Caroline Garcia (Prancis) 24 4730

7 Garbine Muguruza (Spanyol) 24 4620

8 Petra Kvitova (Republik Ceko) 28 4550

9 Karolina Pliskova (Republik Ceko) 26 4485

10 Julia Goerges (Jerman) 29 3980

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalahkan Djokovic, Petenis Muda Korea Ukir Rekor Keren


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler