Juara MotoGP Indonesia 2022 Menjadi Korban FP1 di Sirkuit Mandalika

Jumat, 27 September 2024 – 14:27 WIB
Miguel Oliveira bersama Aprilia. Foto: motogpcom

jpnn.com - Juara MotoGP Indonesia 2022 Miguel Oliveira menjadi 'korban' free practice (FP) 1 atau latihan bebas di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Jumat (27/9/2024) pagi.

Pembalap asal Portugal itu mengalami highside pada tikungan keempat. Insiden tersebut menyebabkan Oliveira patah tulang pergelangan tangan kanan.

BACA JUGA: FP1 MotoGP Indonesia Memakan Korban, 1 Pembalap Patah Tulang

Oliveira bahkan langsung dilarikan ke rumah sakit di Mataram.

"Pemeriksaan medis memastikan fraktur pergelangan tangan kanan Miguel Oliveira setelah kecelakaan FP1."

BACA JUGA: Hasil FP1 MotoGP Indonesia: Martin Urutan ke-3, Pecco ke-14

"Kami berharap Anda lekas sembuh," tulis pernyataan di media sosial resmi MotoGP.

Rider berusia 29 tahun itu dipastikan absen pada balapan utama MotoGP Indonesia 2024, 29 September mendatang.

BACA JUGA: MotoGP Indonesia: Mengintip Livery Baru Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Bernuansa Merah-Putih

"Oliveira kemungkinan absen selama akhir pekan ini, dan kemungkinan melewatkan MotoGP Jepang," bunyi pernyataan Crash.

Pembalap Aprilia itu saat ini menempati peringkat ke-14 klasemen MotoGP 2024 dengan 71 poin.

Penampilan terbaik Oliveira di musim ini ialah finis keenam pada MotoGP Jerman 2024.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler