Jumat, JK Pertemukan Ical-Agung

Kamis, 28 Mei 2015 – 08:21 WIB
Jusuf Kalla. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla menjelaskan bahwa kesepakatan islah antara dua kubu di partai beringin rindang saat ini bersifat parsial.

Artinya, islah hanya berlaku sementara demi kepentingan Partai Golkar bisa mengajukan calon dalam pilkada tahun ini. "Mudah-mudahan semua lancar," katanya, kemarin.

BACA JUGA: Empat Poin Islah Golkar, Satu Masih Alot

 JK menyebutkan, finalisasi islah masih akan menunggu kedatangan Aburizal Bakrie yang saat ini sedang berada di luar negeri.

JK akan mempertemukan Ical dengan Agung untuk meresmikan kesepakatan islah yang sudah dirumuskan. "Nanti Jumat ketemu," ucapnya. (bay/owi/byu/c10/fat)

BACA JUGA: Kapolri: Itu Tindakan Pidana

BACA JUGA: Kok Beda dengan Sucofindo? Ini Jawaban Kepala BPOM

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolri, Mendag, Kepala BPOM Sidak, Begini Hasilnya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler