Jumlah Keluarga Prasejahtera Menurun

Senin, 25 Maret 2013 – 09:56 WIB
MUSI RAYA - Jumlah keluarga prasejahtera di Kecamatan Sako mengalami penurunan. Pada 2011 terdata 1558  keluarga prasejahtera yang terdata, sementara pada 2012 menurun menjadi 1451 keluarga prasejahtera.

“Setidaknya penurunan keluraga prasejahtera ini mencapai 107 keluarga. Penurunan ini disebabkan karena peningkatan ekonomi masyarakat yang mulai membaik,” ujar Kepala Unit Pelaksana Teknis Badan  Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan, (UPTB KB-PP), Aninah, melalui Petugas Lapangan Keluarga Berencana, Maharani, kepada koran ini, Minggu (24/3).

Berkurangnya keluarga prasejahtera ini, terangnya, menandakan bahwa ada peningkatan kesejahteraan masyarakat.  Saat ini jumlah kategori keluarga terbanyak di Kecamatan Sako  adalah kategori keluarga sejahtera dua (KS II) yakni terdata sebanyak 8575 keluarga. “Angka ini mulai merangkak naik menjadi keluarga sejahtera tiga (KS III yang terdata sebanyak 7.608 keluarga.  

Untuk pengklasifikasian keluarga prasejahtera hingga keluarga sejahtera (KS) III plus harus memenuhi 21 tahapan indikator. “Apabila 21 tahapan indikator tersebut dapat terpenuhi, maka keluarga tersebut dapat dikatakan keluarga sejahtera III plus,” ujarnya.

Lebih lanjut, keluarga sejahtera (KS-I) terdata sebanyak 2242 keluarga, KS-II sebanyak 8575, KS-III sebanyak 7608, dan KS-III Plus 279 keluarga. Sehingga total keluarga yang ada di Kecamatan Sako sebanyak 20.155 pada pendataan keluarga tahun 2012.

“Jumlah yang dihasilkan pada tahun 2011 ini tentunya akan berubah seiring dengan pendataan keluarga tahun 2013, mengingat jumlah penduduk yang terus bertambah,” terangnya. (cj8/via/ce5)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dipanggil Namanya, Lalu Di-Dor !

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler